Monday, 6 May 2024
HomeKota BogorSatreskrim Polresta Bogor Kota Ungkap Kondisi Korban Begal di Tajur  

Satreskrim Polresta Bogor Kota Ungkap Kondisi Korban Begal di Tajur  

Bogordaily.net Satreskrim Polresta Bogor Kota mengungkap kondisi korban di Babadak, , Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor pada Senin, 22 April 2024 lalu.

Kasat Reskrim Polresta Bogor Kota, Kompol Luthfi Olot Gigantara mengatakan, korban masih belum sadar sejak peristiwa yang dialaminya.

“Kondisi korban saat ini masih belum sadar. Hari ini akan dilakukan tindakan medis lainnya,” kata Kasat Reskrim Polresta Bogor Kota, Kompol Luthfi Olot Gigantara.

Sebelumnya diberitakan, pemuda asal Kota Bogor MHNA (21) melawan segerombolan yang hendak merampas mobilnya di Jalan Babadak, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor, pada Senin, 22 April 2024 dini hari.

Baca Juga: Mobil Mau Dirampas, Pria Ini Lawan Komplotan Begal hingga Terseret di Tajur Bogor

Kejadian yang dialami korban bermula saat ia bersama rekannya sedang makan di salah satu rumah temannya yang lain di Jalan Babadak, Kecamatan Bogor Timur.

Namun, kawanan hendak merampas mobilnya terekam kamera CCTV milik warga setempat. Korban pun berusaha mempertahankan mobilnya.

Dalam rekaman CCTV tampak setelah melakukan perlawanan, korban bergelantung pada kendaraannya yang dibawa oleh gerombolan sampai sejauh beberapa meter dari lokasi kejadian hingga akhirnya jatuh.

Akibatnya korban mengalami luka di bagian tangan karena terseret tembok, serta leher belakang dan kepala lantaram terbentur tiang listrik. Sedangkan pelaku berhasil membawa kabur mobil korban.(Muhammad Irfan Ramadan)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here