Saturday, 22 June 2024
HomeNasionalKasus Pembunuhan Vina Cirebon: Ini Penjelasan Lengkap Iptu Rudiana Ayah Eky

Kasus Pembunuhan Vina Cirebon: Ini Penjelasan Lengkap Iptu Rudiana Ayah Eky

Bogordaily.net –   Di tengah viral kasus , ayah Muhammad Rizky Rudiana alias Eky, memberi penjelasan.

Ayah almarhum Eky yang kini merupakan Kapolsek Kapetakan Cirebon tersebut juga mengungkapkan terkait kasus Vina yang juga turut membuat putranya meninggal dunia.

“Eky adalah kandung kami yang mana menjadi korban daripada kelompok-kelompok yang kejam. Saya tidak diam. Saya terus berupaya dan bekerja sama dengan Reskrim. Terbukti beberapa kami amankan dan sisanya sedang kami perjuangkan untuk dilakukan pengungkapan,” ungkap Iptu sebagaimana video yang diunggah di Instagram @humaspoldajabar dan @rudianabison Jumat, 17 Mei 2024.

Ayah Eky Mohon Doa 

“Sekali lagi saya mohon doa mudah-mudahan orang-orang yang telah mengambil nyawa anak saya bisa segera terungkap dan sekali lagi saya mohon kepada seluruh warga negara Indonesia agar jangan berasumsi atau memberikan statement- statement yang akan mungkin lebih membuat kami sakit,” sambungnya.

Ia juga menyebut selama 8 tahun saya berupaya untuk sabar dan memohon agar masyarakat bisa mendoakan almarhum Eky dan para pelakunya bisa segera terungkap.

Polisi Tetapkan Tiga DPO

Sementara itu polisi telah menetapkan tiga pria yang diduga sebagai pelaku masuk dalam DPO atau daftar pencarian orang. 

Baca Juga: Tayang di Bioskop Mulai 8 Mei 2024, Ini Sinopsis Film Vina: Sebelum 7 Hari

Tiga DPO yakni Pegi alias Perong, Andi, dan Dani. Dalam pengumuman yang disampaikan di Instagram @humaspoldajabar, terungkap ciri-ciri dan identitas pelaku yang merupakan warga Desa Banjarwangun, Kecamatan Mundu, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat.

Mereka adalah Pegi alias Perong saat ini diperkirakan berusia 30 tahun dengan ciri-ciri tinggi sekitar 160 cm, bertubuh kecil, rambut kriting dan berkulit hitam. 

Terduga pelaku kedua Andi berusia 31 tahun ciri-ciri tinggi sekitar 165 cm, bertubuh kecil, rambut lurus, dan berkulit hitam. 

DPO berikutnya Dani berumur 28 tahun ciri-ciri tinggi sekitar 170 cm, badan sedang, rambut kriting, dan sawo matang berkulit. 

Sebagaimana ramai diberitakan, peristiwa yang terjadi pada 2016 atau 8 tahun lalu itu kembali menyedot perhatian menyusul film Vina: Sebelum 7 Hari yang tayang di bioskop. 

Film tersebut diangkat dari kisah nyata kasus dengan korban Vina dan kekasihnya Eky pada 2016 lalu.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here