BOGOR DAILY – Setelah Pilkada serentak 2020 pada Rabu (09/12), yang diikuti sebanyak 270 wilayah di Indonesia, sembilan daerah di antaranya merupakan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, kini giliran Kabupaten Bogor menggelar Pilkades serentak yang diikuti 88 Desa di 34 Kecamatan di Kabupaten Bogor pada 20 Desember 2020.
Anggota DPRD Kabupaten Bogor, Ruhiyat Sujana himbau masyarakat Kabupaten Bogor yang mengikuti pesta demokrasi pada 20 Desember nanti, agar selalu menjaga kondusifitas khususnya di Wilayah Kecamatan Pamijahan yang diikuti oleh 2 Desa di Pilkades 2020 ini.
“Menjelang Pilkades di Kabupaten Bogor yang sudah dekat, saya harapkan dan saya himbau khususnya di Kecamatan Pamijahan yang diikuti 2 Desa yaitu Pasarean dan Desa Gunung Menyan agar selalu menjaga kondusifitas,” ujar Ruhiyat.
Tidak hanya masyarakat yang dihimbau untuk menjaga kondusifitas, namun kepada para calon kepala Desa dan timsesnya pun, ia mengharapkan agar selalu menjaga kedewasaan dalam berpolitik karena melihat pesta demokrasi tingkat Desa ini rentan terjadi pergesekan.
“Potensi gesekan kemungkinan besar ada. Karena Pilkades ini rentan. Oleh karenanya saya menghimbau kepada calon dan tim sukses untuk menjaga kondusifitas sebagai bentuk antisipasi,” jelasnya.
Tidak hanya itu, Pilkades sekarang pun diikuti oleh Desa nya sendiri, yaitu Desa Pasarean dengan 3 calon kepala desa yang mengikuti pesta demokrasi tersebut.
Untuk menjaga tali silaturahmi serta menjaga kehangatan antara calon, timses dan masyarakat, Ruhiyat sambangi satu persatu calon kepala Desa Pasarean untuk mengajak diskusi demi kemaslahatan Desa Pasarean.
“Dari awal, setiap calon yang akan mencalonkan diri di Desa saya, saya datangi bicara panjang lebar untuk mendiskusikan secara moral,” ungkapnya. (Ibnu)