Saturday, 23 November 2024
HomeBeritaJurnalis Utara Lakukan Donor Darah Sebagai Bukti Peduli Terhadap Kemanusiaan

Jurnalis Utara Lakukan Donor Darah Sebagai Bukti Peduli Terhadap Kemanusiaan

BOGOR DAILY – Jurnalis Utara (JU) gelar aksi sosial donor darah bekerjasama dengan Kecamatan Kemang, UPT PMI Kabupaten Bogor dan terbuka untuk masyarakat umum. Jum’at (11/12/20)

Ketua Jurnalis Utara (JU) Jaenal Abidin mengatakan bakti sosial sebagai bukti Jurnalis Utara memiliki rasa kemanusiaan dan berbagi pada sesama. “Wartawan bukan saja liputan, tapi juga peduli dengan kemanusiaan,” katanya.

Agenda donor darah tersebut dilakukan di Aula Kecamatan Kemang yang diikuti segenap anggota Jurnalis Utara, pegawai kecamatan Kemang dan masyarakat umum.

Donor juga sebagai wahana mengetahui dan menjaga kesehatan diri. “Hanya badan dalam kondisi sehat dan darah yang bagus yang bisa donor, wartawan akan termotifasi untuk menjaga kesehatan diri,” katanya.

Tiap calon pendonor darah wajib mengikuti pemeriksaan awal yang dilakukan oleh dokter bersama tim medis dari UPT PMI Kabupaten Bogor.

Pihak UPT PMI Kabupaten Bogor, Dokter Euis Wulandari mengapresiasi kegiatan ini karena itu merupakan bukti kepedulian terhadap sosial.

“Kami apresiasi kegiatan Jurnalis Utara (JU). Ternyata wartawan sangat peduli dalam aksi nyata, bukan dalam pemberitaan saja,” jelasnya.

Menurutnya, melakukan Donor Darah disaat pandemi seperti saat ini tidak perlu khawatir akan Covid 19 karena setiap pendonor, sebelum mendonorkan darahnya akan di periksa terlebih dahulu.

“Bahkan saat ini Darah atau Flasma dari penyitas atau mantan penderita Covid sangat bermanfaat bagi kesehatan, Oleh karena Itu Darah penyitas ini banyak dicari,” jelasnya

Sementara seorang pendonor darah menyambut positif aksi Donor darah yang di gagas oleh para Pemburu berita ini, dengan mendonorkan darah, kita bisa membantu masyarakat

“Kegiatan Donor Darah yang di gagas oleh para Jurnalis Utara ini diharap mampu menambah Stok ketersediaan darah di Kabupaten Bogor,” ujar Dona Barisha.

Di tempat yang sama, Pembina Jurnalis Utara (JU), Iwan Setiawan mengatakan Kegiatan donor darah tersebut sebagai bentuk kontribusi dari para jurnalis Utara sekaligus turut membantu dan mengatasi masalah kemanusiaan terutama dalam hal kebutuhan darah.

Dia mengharapkan, Jurnalis Utara tetap kompak serta menjadi ajang silaturahmi para jurnalis di lintas media.

“Terima kasih yang tak terhingga, dukungan teman- teman atas berjalannya acara ini, Semoga semakin kompak dan sukses selalu,” pungkasnya. (Egi)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here