BOGOR DAILY – Komando Daerah Militer (Kodim) 0606 Kota Bogor menyalurkan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) untuk Kelurahan Babakan Kecamatan Bogor Tengah Kota Bogor.
Bantuan diserahkan oleh Danramil Bogor Tengah Kapten Chb Ss Rumalutur didampingi Babinsa Babakan Serka Surana, yang diterima simbolis Sekretaris Kelurahan Babakan Iyan Sofyan di Kantor Kelurahan Babakan Jalan Malabar 07 Bogor Tengah, Rabu (13/1/2021)
APD yang diserahkan antara lain berupa tiga unit Wastafel portable lengkap dengan sabun cuci tangan, disinfektan cair, ratusan botol kecil hand sanitizer, dan ratusan masker.
Danramil Bogor Tengah Kapten Chb Ss Rumalutur berharap kelurahan Babakan untuk menyalurkan bantuan APD kepada warga yang membutuhkan, sekaligus memberikan edukasi kepada masyarakat tentang protokol kesehatan. “Semoga bantuan ini bermanfaat. Ini salah satu ikhtiar kita perang melawan Covid-19,” tegasnya.
Sementara itu Seklur Babakan Iyan Sofyan menyampaikan terimakasih kepada Kodim 0606 Kota Bogor melalui Danramil Bogor Tengah ataa bantuan APB yang diberikan untuk warga Babakan.
Dia menambahkan, bantuan APD ini akan segera disalurkan melalui RT dan RW se Kelurahan Babakan. “Ini wujud kepedulian TNI kepada masyarakat. ” imbuhnya.