Sunday, 24 November 2024
HomeBeritaPemuda Nasionalis Minta Pemkab Bogor, Tutup Restauran Berbau Cabul

Pemuda Nasionalis Minta Pemkab Bogor, Tutup Restauran Berbau Cabul

Bogordaily.net – Menyikapi viralnya video Belly Dancer disalah satu restauran yang ada di kabupaten Tegar Beriman tepatnya.

Fairouz Restaurant yang berlokasi di Jalan Raya Puncak – Gadog, K m. 85, Tugu Utara, Kecamatan Cisarua, Bogor, Jawa Barat.

Dewan Pimpinan Daerah Pemuda Nasionalis Kabupaten Bogor, Fatholloh Fawait meminta pemkab untuk menutup restauran tersebut.

Fatholloh Fawait mengatakan, bahwa tarian tersebut sudah jauh dari cita-cita Pancakarsa yang selama ini digaungkan oleh Bupati Bogor. Khususnya cita-cita bogor berkeadaban.

“Sangat jauh dari cita-cita pancakarsa khususnya Bogor berkeadaban,” ujar Dewan Pimpinan Daerah Pemuda Nasionalis Kabupaten Bogor, Fatholloh Fawait kepada Bogordaily.net, Selasa 28 Juni 2021.

Menurut pemuda yang akrab di panggil Sihol ini, tarian semacam itu juga menciderai nilai-nilai agama dan budaya masyarakat Kabupaten Bogor.

“Cabul dan tak etis budaya seperti itu. Menciderai nilai agama dan budaya disini,” katanya

Apalagi menurutnya ditengah Pemerintah memerangi pandemi Covid-19 dengan prokes ketat. Pihak restauran justru seakan acuh dengan menyediakan Belly Dancer di restauran tersebut.

“Sudah melanggar nilai agama dan budaya ini juga melanggar prokes,” ucapnya.

Tidak sampai disitu pihaknya pun meminta Pemkab Bogor untuk menutup tempat tersebut.

“Jadi sudah seharusnya pemkab tegas untuk menutup restauran tersebut,” pungkasnya.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here