Monday, 29 April 2024
HomeTravellingPulau Failonga, Spot Bagus Banget di Tidore yang Jarang Orang Tahu

Pulau Failonga, Spot Bagus Banget di Tidore yang Jarang Orang Tahu

Bogordaily.net – Tidore menjadi salah satu surga bagi para snorkeling atau diving, yang terletak di provinsi Maluku Utara (Malut).

Di Tidore ada sebuah yang menyimpan pesona alam luar biasa. Ialah Failonga, yang memiliki keindahan namun masih jarang diketahui oleh banyak orang.

Failonga memiliki spot yang sangat bagus, seperti dilansir dari channel YouTube MNC News.

Failonga merupakan destinasi yang cocok untuk berlibur bersantai dengan keluarga.

Lokasinya tidak jauh dari pusat kota. Keunikan dari Failonga adalah bebatuan tebing yang menghiasi sekeliling .

Pengunjung juga bisa menaiki tebing tersebut untuk melihat pesona cantik dari ketinggian.

Failonga menawarkan berbagai macam keindahan, terlihat dari pantulan matahari dalam air laut menandakan betapa jernihnya air tersebut bagaikan cermin.

Hamparan pasir putih memanjakan kaki dan cuaca cerah sangat mendukung bagi wisatawan untuk berkeliling.

Suasana di ini sangat damai, ideal dijadikan sebagai tempat melepas penat dari aktivitas pekerjaan di ibu kota sembari.

Bagi yang hendak berkunjung ke Failonga disarankan datang pada sore hari.

karena akan melihat betapa cantiknya matahari saat terbenam dan jangan lupa untuk diabadikan panorama sunset ini.

Bisa juga melakukan beberapa kegiatan di Pulau Failonga, seperti berenang dan disarankan untuk menggunakan jaket pelampung karena arus ombak cukup kuat.

Selain berenang Anda juga bisa duduk-duduk di pesisir pantai sembari minum kelapa muda langsung dari batoknya atau memanfaatkan spot-spot yang ada untuk dijadikan tempat foto.

Karena Pulau Failonga merupakan pulau tak berpenghuni, disarankan membawa bekal makanan dan minuman secukupnya.

Jangan lupa tetap memprioritaskan keselamatan selama traveling, tetap patuhi protokol kesehatan selama pandemi Covid-19.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here