Bogordaily.net – Komandan Kodim (Dandim) 0606 Kota Bogor Kolonel Inf Roby Bulan memberikan apresiasi kepada Muhammad Hilman, atlet disabilitas berprestasi cabang olahraga menembak yang meraih dua medali emas dalam Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVI Papua 2021.
“Jajaran Kodim 0606 Kota Bogor sangat memberikan apresiasi kepada kang Hilman atas prestasi yang diraih, karena kang hilman menunjukan suatu kelebihan yang ia miliki dibidang olahraga menembak,”kata Roby Bulan kepada Bogordaily.net di di Makodim 0606/Kota Bogor pada Jumat 19 November 2021.
Roby Bulan mengaku bangga atas prestasi yang diraih Hilman. Terlebih, Hilman merupakan warga asli Kota Bogor sehingga prestasinya bisa mengharumkan nama asal kota ia lahir.
Dandim 0606 Kota Bogor pun mengatakan akan terus mendukung para atlet, khususnya yang berasal dari Kota Bogor dalam mengikuti kejuaraan tingkat daerah maupun nasional.
“Kita akan terus support untuk atlet lainnya juga untuk bisa menorehkan prestasi,” ujarnya.
Karenanya Roby meminta para atlet, khususnya dari Kota Bogor, untuk terus meningkatkan latihan agar mendapatkan hasil terbaik saat mengikuti kejuaraan nantinya.
“Kita berharap tentunya untuk atlet agar terus tingkatkan latihan, persiapkan diri untuk menghadapi kejuaraan pada ajang perlombaan berikutnya guna mendapatkan juara,”ungkapnya.
Sementara itu, Hilman mengungkapkan rasa haru karena mendapatkan perhatian dari Dandim 0606 Kota Bogor atas prestasi yang ia raih. Ia mengatakan, kekurangan bukan suatu penghalang untuk meraih prestasi khususnya dalam ajang olimpiade daerah maupun tingkat Nasional.*
“Tentunya saya sangat bangga dan terharu atas prestasi yang saya raih serta perhatian dari pak Dandim kepada saya,” ucapnya.
Pertandingan Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XVI Papua 2021 resmi berakhir dan telah ditutup pada 13 November lalu. Dari 12 cabang olahraga yang dipertandingkan, kontingen Papua tampil menjadi juara umum setelah berhasil membawa pulang 126 medali emas, 85 medali perak, dan 86 medali perunggu. Total kontingen bumi cendrawasih berhasil memperoleh 297 medali.
Sementara, kontingen Jawa Barat harus puas berada di posisi kedua. Kontingen dari bumi parahyangan berhasil membawa pulang 102 medali emas, 88 medali perak, dan 73 medali perunggu. Total Jawa Barat berhasil memperoleh 263 medali.
(Ibnu)