Bogordaily.net – Masakan khas Padang identik dengan bumbu yang berlimpah, bersantan, serta berminyak. Namun, kenikmmatan rasanya tidak perlu diragukan lagi. Terlebih jika memaknnya menggunakan tangan.
Nasi padang, sebutan untuk makanan khas padang jika kita ingin membeli atau memesan makan di tempat makan padang. Sama hal nya seperti warteg, Nasi Padang sendiri juga memiliki variant lauk pauk.
Ada bisa memlih lauk seperti, rendang daging, ayam bakar, ikan kakap bakar, kepala ikan kakap, ayam pop, dan masih banyak lagi.
Namun, pernahkah terpikir oleh kalian cara menyantap nasi padang yang enak?
Kalian lebih memilih menggunakan tangan atau sendok?
Mayoritas masyarakat Indonesia pada umumnya, tentu juga masyarakat asli Sumatera Barat atau suku Minangkabau, pasti makan dengan menggunakan tangan maupun sendok. Sendok dan garpu sendiri bukan merupakan budaya asli Indonesia, namun berasal dari sejarah kolonialisme dulu.
Selain itu, makan pakai tangan juga merupakan tradisi kita turun temurun, melambangkan kesederhanaan, dan juga kehangatan kekeluargaan ketika menyantap makanan bersama keluarga.
Di satu sisi ada yang menganggap makan dengan sendok dan garpu lebih higienis, namun ada pula pendapat lain bahwa tangan mengandung senyawa yang baik untuk membantu mencerna makanan ketika sampai di dalam mulut, tentunya tangan harus dicuci bersih dulu ya.
Jangan tangan yang kotor langsung digunakan untuk menyantap makanan, yang ada kita makan kotoran.
Jika kamu makan makanan padang menggunakan tangan, tentu setelah selesai makan, bisa jadi ada rasa panas di tangan.
Hal ini normal mengingat sebagian besar lauk pauk masakan padang disertai dengan cabai sebagai bumbu utamanya sehingga menyebabkan rasa panas pada tangan. Jangankan tangan, mulut aja bisa kepedesan luar biasa pas makan nasi padang pakai ayam balado misalnya ya.
Jika makan nasi padang menggunakan sendok, kamu akan kesulitan misalnya memisahkan kulit dengan tulang ikan atau ayam gulai, kemudian juga biasanya akan banyak sisa makanan yang tertinggal ketika menggunakan sendok/ garpu, berbeda dengan makan pakai tangan yang biasanya nasi padang ludes sampai ke butir nasi terakhir.
Jadi kamu pilih makan nasi padang pakai tangan atau sendok? Semuanya sah saja ya, tergantung kenyamanan masing-masing.