Saturday, 28 September 2024
HomeKulinerResep Nasi Tutug Oncom, Dijamin Bikin Nambah Terus

Resep Nasi Tutug Oncom, Dijamin Bikin Nambah Terus

Bogordaily.net -Hidangan khas Tasikmalaya yang satu ini rasanya gurih banget. Ya, nasi tutug oncom. Tidak perlu ke Tasikmalaya untuk mencobanya, berikut resep nasi tutug oncom yang bikin nagih.

Nasi tutug oncom terbuat dari nasi putih hangat yang diurap bersama oncom bakar atau oncom goreng. Setelah itu, nasi disajikan bersama lauk dan lalapan sayur.

Menu ini selalu menjadi favorit di restoran Sunda. Biasanya nasi tutug oncom dihidangkan dengan lauk lengkap. Meski tanpa lauk pun, nasi ini sudah terasa nikmat.

Sebagian orang penasaran bagaimana cara membuatnya yang enak. Kalau kamu termasuk yang ingin memasak nasi tutug oncom sendiri, simak resepnya di bawah ini, ya!

Berikut, resep nasi tutug oncom.

Bahan-Bahan yang dibutuhkan
Bahan (1 porsi):

  • 1 piring nasi putih
  • 50 gram oncom, potong dadu

Bumbu Halus:

  • 3 bawang merah
  • 1 bawang putih
  • 3 cm kencur
  • 1/2 sendok teh terasi
  • 2 buah cabai merah keriting
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt kaldu jamur
  • minyak goreng untuk menumis secukupnya

Pelengkap:

  • lembaran kol secukupnya
  • daun kemangi secukupnya
  • 1 buah terong bulat, kerat
  • 1 iris tahu goreng
  • 1 iris tempe goreng
  • 1 potong ayam goreng/ayam bakar
  • 1 sendok bawang merah goreng

Cara Membuat Nasi Tutug Oncom:

1. Sangrai oncom yang sudah dipotong dadu hingga kering, lalu tumbuk kasar.
2. Panaskan minyak goreng, lalu tumis bumbu halus hingga harum.
3. Masukan oncom yg sudah dihancurkan, aduk rata
4. Tambahkan nasi putih, lalu aduk hingga rata.
5. Lakukan tes rasa. Jika sudah sesuai selera, angkat dari komppor.
6. Tata nasi tutug di piring sesuai selera, lalu hidangkan bersama lauk dan lalapan sayurnya. Jangan lupa taburi bawang merah goreng.

Demikian resep nasi tutug oncom khas Sunda yang bisa dibuat di rumah.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here