Tuesday, 26 November 2024
HomeKulinerResep Rendang Daging Sapi, Sajian untuk Idul Adha Ini Cara Masaknya

Resep Rendang Daging Sapi, Sajian untuk Idul Adha Ini Cara Masaknya

Bogordaily.net– Umat Muslim sebentar lagi akan merayakan hari Raya Idul Adha 2022 atau yang dikenal juga dengan Hari Raya Qurban. Salah satu menu yang biasanya disajikan adalah olahan daging sapi seperti rendang. Untuk memasak rendang sapi ini membutuhkan kesabaran agar mendapatkan hasil maksimal. Dalam resep rendang daging sapi, untuk mendapatkan cita rasa rendang lezat, ada beberapa bumbu khusus yang tak boleh terlewatkan.

Beberapa bumbu rendang yang khusus tersebut yaitu bawang merah, bawang putih, laos, jahe, daun kunyit, cabai merah, daun jeruk, kapulaga, kemiri, ketumbar, pala, kayu manis, cengkeh dan asam kandis. Selain bumbu, penambahan santan juga dapat membuat cita rasa santan semakin nikmat. Umumnya, dalam 1 kilogram daging menggunakan santan dari tiga butir kelapa. Nah untuk selengkapnya, berikut ini resep rendang daging sapi yang dihimpun Suara.com dari sejumlah sumber.

Bahan-bahan:

Daging sapi 1 kg

Kelapa 3 butir, ambil santannya

Daun jeruk 4 lembar

Sereh 3 batang (memarkan)

Asam kandis 4 butir

Minyak goreng 100ml

garam 5 gram

Bumbu:

Bawang merah 60 gram

Bawang putih 50 gram

Cabai merah besar 250 gram

Lengkuas 100 gram

Kemiri 50 gram

Cengkeh 2 gram

Cara membuat:

Haluskan seluruh bahan bumbu dengan cara diulek atau diblender.

Lalu, tumis bumbu menggunakan sedikit minyak goreng sampai wangi.

Kemudian, masukkan serai, asam kandis, daun jeruk, dan garam, lalu aduk sampai rata.

Setelah itu, tuangi santan dan masak sampai mendidih, lalu masukkan daging.

Masak beberapa jam menggunakan api kecil hingga daging terasa empuk dan bumbu berwarna kecoklatan

Jika sudah beberapa jam dan bumbu sudah berwarna kecoklatan, itu artinya rendang sudah matang dan siap dihidangkan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here