Saturday, 23 November 2024
HomeKulinerResep Cokelat Panas, Minuman yang Cocok saat Musim Hujan

Resep Cokelat Panas, Minuman yang Cocok saat Musim Hujan

Bogordaily.net–  Ketika musim hujan seperti saat ini, minuman hangat cocok dinikmati. Berbagai menu minuman panas atau hangat tersaji. Salah satunya resep cokelat panas. Hadir dengan rasa manis, membuat minuman ini jadi salah satu minuman panas favorit keluarga terutama di saat musim hujan.

Rasanya yang manis dan lezat tentu saja tidak akan mudah Anda lupakan. Terutama ketika Anda meminumnya di tengah udara dingin. Secangkir cokelat panas akan langsung menghangatkan tubuh Anda. Tunggu apalagi, yuk coba resep cokelat panas yang nikmat ini untuk menemani Anda di musim penghujan sebagaimana dilansir Sajian Sedap berikut ini.

Waktu: 20 Menit

Sajian: 3 Gelas

Bahan:

500 ml susu cair

15 gram cokelat bubuk

1 sendok teh pala bubuk

50 gram cokelat masak pekat, dipotong-potong

50 gram gula pasir

Cara Membuat Cokelat Panas Aroma Pala:

1. Rebus susu, cokelat bubuk, pala bubuk dan gula pasirsambil diaduk sampai meletup-letup.

2. Tambahkan potongan cokelat masak pekat.

3. Aduk minuman sampai larut lalu angkat dan siap disajikan.

Itulah tadi resep minuman cokelat panas aroma rempah yang sangat cocok dinikmati di musim hujan. Bisa juga dinikmati dengan kue favorit Anda dan keluarga. Selamat mencoba ya!***

Copy Editor: Riyaldi

 

Simak Video Lainnya dan Kunjungi Youtube BogordailyTV

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here