BOGOR DAILY – Insiden kericuhan mewarnai laga perebuatan juara tiga Piala Presiden di Stadion Pakansari, Sabtu (11/3) malam. Persis di menit ke-85 suasana pertandinan sempat memanas. Wasit mengusir pemain bertahan Persib Vladimir Vujovic dan pemain gelandang serang Semen Padang, Vendry Mofu lantaran berkelahi. Pertikaian kedua pemain tersebut, terjadi setelah Mofu dijatuhkan di dekat kotak pertahan Persib.
Vujovic, terlihat menendang Mofu yang sudah tersungkur. Aksi Vujovic tersebut, membikin Mofu emosi. Keduanya pun adu dorong di lapangan dan memicu pemain masing-masing tim beradu emosi. Wasit sempat menghentikan pertandingan, dan mengambil keputusan memberikan kartu merah untuk keduanya.
Seusai laga, pelatih Nilmaizar mengomentari insiden tersebut dengan singkat.
“Saya tidak mau berkomentar banyak, itu urusan wasit. Nanti anda tanya saja kepada wasit keputusannya benar atau tidak. Namun dalam situasi seperti ini seharusnya semua pemain menahan diri dan tidak perlu sampai ada insiden seperti itu,” kata Nilmaizar.
Ini video detik-detik Vendry Mofu dan Vujovic berkelahi.
https://youtu.be/bmk7JtqtL9o