BOGOR DAILY– Progress pembangunan proyek Tol BORR seksi IIB sepanjang 2,65 km ruas Kedung Badak -Yasmin saat baru mencapai sepuluh persen. Namun, Manajer Proyek, Ali Afandi, mengklaim jika proses pembangunan Tol BORR seksi IIB tersebut lebih cepat 0,6 persen.
ADVERTISEMENT
“Saat ini struktur atas sudah mulai dibangun dan sejauh ini progres pembangunan sudah sepuluh persen,” paparnya
Dia pun meyakinkan, bahwa proyek pembangunan tol terebut akan rampung sesuai batas waktu yang telah ditentukan. “Target kami Juli 2018 itu harus selesai tol sepanjang 2,6 kilometer hingga Yasmin,” jelasnya.
ADVERTISEMENT
Selain itu, kata dia, pihaknya pun telah menyelesaikan proses penebangan maupun bowling pohon yang berada di median jalan. “Kalau yang ditebang akan diganti sepuluh kali lipat, sedangkan yang di-bowling akan dipindahkan ke lokasi lain,” terangnya.
ADVERTISEMENT
Untuk lokasinya sendiri pihaknya diketahui telah berkoordinasi dengan Dinas Perumahan dan Permukiman (Disperumkim) Kota Bogor.
Ada tiga lokasi yang nantinya akan dijadikan sebagai tempat penanaman pohon. “Pertama di R3, kawasan Situ Gede, dan Daerah Kelurahan Ciparigi,” katanya.
Sementara itu, Direktur Utama PT Marga Sarana Jabar (MSJ) Hendo Atmoji mengatakan, bahwa dengan adanya Tol BORR seksi IIB, ke depannya dapat lebih menghemat bahan bakar minyak (BBM) dan waktu.
“Walau nanti bayar enam ribu, tapi secara totally, masyarakat akan mendapatkan keuntungan perkilonya antara 50-100 miliar jila dilihat dari sisi waktu dan bahan bakar,” singkatnya (bd)