Monday, 12 May 2025
HomeHiburanAlva Primero Management, Wadah Hobi dan Talenta Muda di Indonesia

Alva Primero Management, Wadah Hobi dan Talenta Muda di Indonesia

Bogordaily.net – Alva Primero merupakan salah satu wadah untuk mengembangkan hobi dan talenta muda di Indonesia yang telah berdiri sejak tahun 2015.

ini menjadi rumah para talenta muda untuk mengasah keterampilan menyanyi, akting, menari, hingga presenter.

Ceo Founder dan Produser Alva Primero , Alexander Vadimitra mengatakan, pihaknya menaungi berbagai talenta muda hingga dewasa, dan saat ini tengah berfokus untuk memproduksi karya berupa lagu anak-anak.

“Jadi alva primero ini dikembangkan menjadi satu label dan manajement, kami menaungi beberapa talenta-talenta muda sampai dewasa, tetapi belakangan ini mulai tahun 2018, saya banyak fokus ke anak-anak. Jadi dalam mengeluarkan produk lagu-lagu itu banyak fokus ke lagu anak,” kata Alexander Vadimitra kepada Bogordaily.net, Selasa, 27 Juni 2023.

Tempat Salurkan Bakat

Baca juga : Ramalan Cuaca BMKG : Kota Bogor Cerah Hari Ini, Rabu 28 Juni

Alexander mengatakan, pihaknya mewadahi potensi talenta-talenta muda untuk tetap belajar membuat karya.

Tak hanya itu, ini turut memberikan fasilitas seperti, sanggar, tempat berlatih bernyanyi, akting, berkoreografi, baca puisi, mendongeng, dan lain sebagainya.

Di samping itu, pihaknya juga sekaligus memfasilitasi mereka untuk menyalurkan bakat-bakat potensi nya itu menjadi sebuah karya.

“Jadi sekarang bukan hanya belajar aja, tetapi mereka sekaligus belajar atau ekperience nya itu untuk menghasilkan karya itu sebagai apa, dan alva primero memfasilitasi itu,” jelasnya.

Penyanyi Anak Gisel (Kiri), Sabil (Tengah), Sandrica (Kanan) usai Tampil di Bincang Bogordaily. (Albin/Bogordaily.net)

Ia menambahkan, terdapat komunitas khusus anak-anak yakni senandung pelangi, dan sudah ada 26 sampai 30 anak, yang aktif belajar dan menghasilkan karya dan lagu, seperti penyanyi anak Sandrica, Sabil, dan Gisel.

“Sebenarnya yang ketiga ini diluar selain yang grup senandung pelangi itu mereka fokus belajar lebih dalam lagi, dan bereksperience lebih dalam lagi dalam menghasilkan karya solo dan duetnya,” ujar Vadimitra.

Alva Primero dan beberapa partner lainya seperti, Richard Buntario di BDI, lalu ada Mama Ira, Sandy Sandoro, dari gerakan peduli hiburan anak Indonesia akan terus mewadahi potensi talenta-talenta muda untuk tetap belajar membuat karya.

Baca juga : Awal Mula Alva Primero Academy & Management, Wadah Eskpresi di Segala Bidang

“Kami sepakat atau concern bahwa, hiburan anak Indonesia yang positif dan sehat itu kurang, bukanya tidak ada, ada tetapi bentuknya itu skater, dimana-mana ada tetapi tidak menjadi sebuah gerakan, ibaratnya kita musti bombardir jangan sampai jauh sekali dengan konten konten yang anak Indonesia sekarang banyak nonton, dan itu concern awalnya,” ucapnya.

Tujuan Alva Primero

Alexander berharap, tujuan dari beberapa program yang ada di alva primero dan beberapa partner lain, akan semakin disemarakan, seperti lagu-lagu atau program-program produk untuk anak di Indonesia.

“Semoga dengan banyaknya program dan produk yang positif untuk anak Indonesia ini, semakin banyak masyarakat Indonesia menerima dan semakin familiar, dan otomatis menyuguhkan hiburan produk untuk anak-anak mereka,” ungkap Alexander Vadimitra kepada Bogordaily.net. (Albin Pandita)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here