Saturday, 23 November 2024
HomeKabupaten BogorMeningkat 30 Persen, Sudah 40 Ribu Kendaraan Melintasi Puncak Bogor di Hari...

Meningkat 30 Persen, Sudah 40 Ribu Kendaraan Melintasi Puncak Bogor di Hari Kedua Lebaran

Bogordaily.net Satuan Lalu Lintas Polres Bogor menyebut arus lalu lintas di kawasan Puncak, Kabupaten Bogor mengalami peningkatan pada H+1 lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah, Kamis, 11 April 2024.

KBO Satlantas Polres Bogor, Iptu Ardian Novianto mengatakan untuk peningkatan volume terjadi dibandingkan hari pertama saat Hari Raya Idul Fitri.

Adapun untuk perkirakan peningkatannya kurang lebih sampai 20 hingga 30 persen. Pada hari H atau hari pertama Lebaran tercatat untuk data kendaraan yang menuju Puncak. Baik roda dua maupun roda empat roda enam atau lebih sebanyak 19 ribu kendaraan.

“Sampai siang hari ini tercatat di link lap yang beredar yang dimiliki Dishub Provinsi Jawa Barat sampai pukul 12.00 WIB 22 ribu kendaraan sudah melintas ke jalur Puncak ke atas,” kata Iptu Ardian Novianto, kepada wartawan, Kamis 11 April 2024.

Ia mengatakan, sebaliknya untuk arus lalu lintas yang menuju ke bawah 18 ribu hampir imbang. Sehingga volume kendaraan baik yang naik maupun yang turun semuanya total kurang lebih sampai 40 ribu.

Baca Juga: Hari Kedua Libur Lebaran, Ribuan Kendaraan Mulai Padati Puncak Bogor

“Maka untuk itu kami laksanakan prioritas di salah satu ruas yaitu yang saat ini adalah arus ke bawah,” jelasnya.

Sementara itu, untuk arus lalu lintas di jalur wisata Puncak pukul 12.00 WIB Satlantas Polres Bogor melaksanakan rekayasa arah bawah atau dari Puncak menuju Jakarta.

“Kami laksanakan one way ke atas dari Jakarta menuju Puncak dari pukul 07.00 sampai 10.30 WIB. Memang tadi imbas perbandingan kami tadi sudah sampai wilayah Cianjur. Kemudian sudah normalkan satu jam kemudian saat ini kita sudah laksanakan penutupan untuk kendaraan yang akan menuju ke puncak atau keatas,” ujar Iptu Ardian.

Untuk one way kata Iptu Ardian, diterapkan di jalur tengah khusus di sekitar Megamendung atau di Cisarua. Sebab terjadi antrian yang cukup panjang. Sehingga diprioritaskan arah bawah terlebih dahulu.

“Kemudian nanti kita akan lihat apakah arusnya sudah mulai berkurang dari imbas pembandingan. Nanti kita akan normalkan melihat perkembangan situasi arusnya,” imbuhnya. (Albin Pandita)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here