Thursday, 28 November 2024
HomeKabupaten BogorProgram BRAVE Buat Empat Penyandang Disabilitas Ini Raup Keuntungan Rp35 Juta Perbulan

Program BRAVE Buat Empat Penyandang Disabilitas Ini Raup Keuntungan Rp35 Juta Perbulan

BOGOR DAILY – Keempat alumni PermataBRAVE yang dididik pada tahun 2018 lalu, yaitu Rendi, Saldi, Oktra dan Rama, kini sudah berhasil membuka kedai coffee di wilayah BSD Tangerang.

Para penyandang disabilitas alumni dari Balai Besar Rehabilitasi Vokasional Penyandang Disabilitas (BBRVPD), Kelurahan Karadenan, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, sudah sukses dalam menggeluti bidang usahanya.

Salah satu penyandang disabilitas yang sekarang sukses di bidang usaha coffee, Rendi, mengatakan, bahwa dirinya mendapatkan pendidikan dari Balai Besar Rehabilitasi Vokasional Penyandang Disabilitas (BBRVPD), Cibinong, yang telah bekerjasama dengan PermataBank sebelum terjun ke bisnis tersebut.

“Kalau di program premataBRAVE ini kita dulu waktu belajar di sini tahun 2018, banyak sekali programnya, kami disini membuka usaha di bidang coffee oleh empat orang yaitu saya, Saldi, Oktra dan Rama,” katanya kepada Bogordaily.net. Selasa (25/2/2020).

Ia mengungkapkan, bahwa modal awal untuk membangun bisnisnya adalah sebesar Rp15 juta dan skill yang ia peroleh dari pelatihan itu. Usaha yang ia jalankan berada di sebuah mobil VW Combi yang dipinjamkan oleh seorang kenalannya.

“Per hari itu dengan harga jual Rp10.000, itu bisa 80 sampai 100 gelas. Kalau ada acara Rp15.000 per gelas bisa kejual 500 piece. Tempat tetap kita di BSD Granada Square,” ungkapnya.

Hal senada diutarakan oleh, Saldi, bahwa, saat ini omset per bulan bisa mencapai Rp15 juta ketika sepi. Akan tetapi, di Coffee yang bernama Kito Rato itu paling banyak bisa mendapatkan omset sebanyak Rp35 juta rupiah.

“Kalau hitungan omset perbulan paling kecil Rp15 juta, paling besar Rp35 juta,” jelasnya.

Ia menambahkan, di Coffee Kito Rato sendiri ada dua menu coffee yaitu Robusta dan Arabica. Sedangkan, untuk tiga menu es yaitu es coffee, coffee late dan es Yakult.

“Masyarakat dominan es coffee gula aren. Karena memang spesialnya gula aren nya ini yang membuat penikmat ketagihan,” tukasnya. (Andi).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here