Sunday, 29 September 2024
HomeKota BogorODGJ di Kota Bogor Mencapai 1.377 Orang

ODGJ di Kota Bogor Mencapai 1.377 Orang

BOGOR DAILY – Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan Kota Bogor, Sri Nomo Retno, menyebutkan,  pada 2019 jumlah Orang Dalam Gangguan Jiwa (ODGJ) di Kota Bogor mencapai 1.377 orang.

“ODGJ di Kota Bogor yang ditemukam dan diobati sebanyak 1.377 orang,” katanya.

Menurut Retno, jumlah itu lebih sedikit dari tahun sebelumnya yang mencapai 1.540 orang atau sekitar 0,14 persen dari jumlah penduduk di Kota Bogor sebanyak 1.029.184 jiwa.

“Prevalensi ODGJ (riskesdas 2018) 0,14%. Jadi prediksi sekitar 1.540 orang. Jumlah tahun 2019 bukan berarti menurun, artinya bila dibandingkan dengan prevalensi, masih ada pasien ODGJ yang belum ditemukan atau belum periksa. Sehingga, belum terdata oleh kita,” ungkapnya.

Ia pun berharap agar masyarakat memiliki kesadaran untuk meningkatan pengetahuan tentang gangguan jiwa dan kesadaran dalam memeriksa kesehatan.

“Perlu ditingkatkan sosialisasi kepada masyarakat, agar peningkatkan pengetahuan tentang gangguan jiwa dan kesadaran memeriksakan kesehatannya ke fasilitas kesehatan,” tukasnya. (Andi).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here