BOGOR DAILY – Kapolres Bogor, AKBP Roland Ronaldy, mengungkapkan, terkait kasus penimbunan masker yang saat ini marak di setiap daerah-daerah menjadi perhatian juga bagi pihaknya di kepolisian.
Akan tetapi menurutnya, di Kabupaten Bogor sendiri belum ada kasus penimbunan masker yang terjadi di Bumi Tegar Beriman.
“Intinya kita juga melakukan operasi dan sampai saat ini kita belum temukan itu di Bogor,” katanya kepada Bogordaily.net, Kamis (5/3/2020).
Mantan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) ini meminta, agar masyarakat tidak khawatir. Di Kabupaten Bogor sendiri harga masih stabil.
“Jangan anggap apa yang terjadi di wilayah lain ini berdampak ke wilayah Bogor, pada kenyataannya di Bogor tidak terjadi itu, tidak dibesarkan dan membuat orang cemas,” ungkapnya.
Pihaknya juga sudah berkordinasi dengan Pemerintah Kabupaten Bogor, untuk mengantisipasi adanya penimbunan masker di Bogor.
“Ini juga kita sudah antisipasi semuanya, saya juga sama bupati sudah komunikasi dan mengecek juga ke RSUD Cibinong, jika memang dikhawatirkan ada yang terkena, tapi kita harapkan tidak ada,” tukasnya. (Andi).