BOGORDAILY – Artis Adinda Thomas sempat bepergian sendirian ke Jepang. Menjadi solo backpacker, Adinda Thomas belajar banyak hal.
ADVERTISEMENT
Adinda berada di Jepang selama hampir dua pekan. Usai travelling, dia jadi percaya dengan diri sendiri dan juga percaya terhadap dunia.
“Pengalamannya sih aku jadi percaya sama diri sendiri dan itu pasti jadi bisa lakukan itu, yang kedua percaya terhadap dunia juga itu aku dapat,” ungkap Adinda saat dihubungi detikcom.
“Kadang tuh kita selalu underestimate orang atau negatif thinking gitu,” kata Adinda.
“Ternyata banyak di luar sana yang nggak kenal sama kita, nggak ada maksud apa-apa mereka cuman pengin nolong aja. Itu ternyata aku jadi percaya sama dunia juga bahwa banyak orang baik di luar sana gitu,” tutur wanita 26 tahun itu.
Usai menjelajahi Jepang, negara yang selanjutnya yang ia pengin kunjungi adalah Nepal dan Mesir. Tapi, rencana itu harus dia simpan dulu karena ada pandemi virus Corona.
“Kalau nggak Corona, aku pengin berangkat ke Nepal sih. Jadi akhirnya nggak berangkat, jadi mungkin ke Nepal nextnya. Sebenarnya nepal udah pernah, cuman itu bareng-bareng. Jadi pengin sendiri terus pengen ke Mesir,” paparnya.