Tuesday, 22 April 2025
HomeKabupaten BogorUpdate korona Kabupaten Bogor 30 April: Bertambah Lagi, Empat Perempuan positif

Update korona Kabupaten Bogor 30 April: Bertambah Lagi, Empat Perempuan positif

BOGORDAILY.net – Juru Bicara Penanganan Covid-19 Kabupaten Bogor, Syarifah Sopiah, kembali mengumumkan ada empat orang yang kembali terinfeksi Virus Korona.

Syarifah sapaan akrabnya mengatakan, adanya tambahan yang positif Korona menjadi daftar positif aktif Covid-19 di Kabupaten Bogor bertambah menjadi 94 orang.

Pada Kamis (30/4/2020) empat orang yang positif terpapar Virus Korona itu berjenis kelamin perempuan semuanya.

“Perempuan semuanya, usia 19 tahun asal Kecamatan Caringin, 34 tahun asal Babakan Madang, 25 tahun asal Cibinong, 56 tahun asal Cibinong juga,” katanya kepada Bogordaily.net.

Menurutnya, untuk peta penyebaran Covid-19 di Kabupaten Bogor paling banyak masih Kecamatan Gunung Putri berjumlah 18 orang, dan Cileungsi 17 orang serta di Cibinong sebanyak 16 orang.

Sedangkan, untuk di Kecamatan Bojonggede ada sebanyak 14 orang, di Kemang ada lima orang, Ciampea empat orang. Untuk Citeureup, Babakan Madang Tamansari, Gunung Sindur ada sebanyak tiga orang.

Untuk di Kecamatan Tajurhalang ada dua orang. Sedangkan, untuk di Parung Panjang, Parung, Ciawi, Caringin, Ciomas dan Leuwisadeng ada sebanyak satu orang.

“Total positif aktif ada 94 orang, yang meninggal ada sebanyak 11 orang dan sembuh 13 orang,” tukasnya. (Andi).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here