Saturday, 19 April 2025
HomeBeritaPSIS Bagi 2.500 Paket Bantuan ke Suporter, Saat Rayakan Ultah ke-88

PSIS Bagi 2.500 Paket Bantuan ke Suporter, Saat Rayakan Ultah ke-88

BOGORDAILY –  hari ini memasuki usia yang ke-88 tahun. Dirayakan di tengah pandemi, Mahesa Jenar pun membagi-bagi kebutuhan pokok kepada suporter.

Penyerahan bantuan diberikan oleh CEO PSIS, Yoyok Sukawi, kepada ketua suporter Panser Biru dan Snex. Nantinya bantuan tersebut akan disalurkan kepada suporter yang perekonomiannya terdampak wabah COVID-19.

“PSIS dalam rayakan ulang tahun ini ingin berbagi pada keluarga kami sendiri yaitu Panser Biru dan Snex. Ini ada beras, minyak, ada Indomie, kami kolaborasi dengan Charlie Hospital dan Indomie,” kata Yoyok di Basecamp PSIS, Stadiom Citarum, Senin (18/5/2020).

Ada 2.500 paket bantuan yang diserahkan kepada ketua Panser Biru dan Snex. Nantinya mereka akan membagikan kepada supporter ber-kartu tanda anggota.

“Walau sedikit, semoga ini bermanfaat untuk keluarga besar PSIS,” jelasnya.

Sementara itu Ketua Panser Biru, Kepareng, mengatakan ada 106 korwil yang akan mendapat bantuan tersebut. Ia juga berupaya akan menambah jumlah bantuan secara mandiri agar bisa merata.

“Panser ada 106 korwil, kami bagi ke korwil rata. Di store Panser ada (paket bantuan) di sana, semoga yang kurang bisa tercukupi,” kata Kepareng.

“Terimakasih dan semoga musibah ini segera berakhir,” kata ketua Snex, Edi Purwanto.

Untuk diketahui, saat ini para pemain PSIS menjalani latihan di rumah mengikuti saran pelatih dan tim dokter. Kondisi seperi ini sudah berlangsung sekitar 2 bulan lebih.

“Ya di rumah, para pemain berlatih sesuai saran dari pelatih dan ada dari tim dokter,” jelas Yoyok.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here