Tuesday, 26 November 2024
HomeBeritaTop di Liga, Real Madrid Menargetkan Singkirkan Manchester City

Top di Liga, Real Madrid Menargetkan Singkirkan Manchester City

BOGORDAILY – Real Madrid melaju kencang usai lockdown untuk menjuarai LaLiga. Karim Benzema menegaskan, Madrid mau melanjutkan performanya untuk mengalahkan Manchester City.

Los Blancos tidak terkalahkan setelah kompetisi Liga Spanyol restart pada Juni silam. Benzema cs meraup 10 kemenangan dari 11 pertandingan sehingga menyalip Barcelona sebelum merebut makhota juara dengan keunggulan lima poin.

Karim Benzema merupakan salah satu pemain paling berpengaruh di balik penampilan cemerlang Real Madrid itu. Sebanyak 26 gol menjadi torehan striker Prancis itu di sepanjang kompetisi, termasuk 21 gol dan delapan assist yang dicetaknya di liga.

Penampilan Benzema mendapatkan pengakuan dari fans untuk didapuk sebagai Pemain Terbaik Madrid di musim ini, mengalahkan Sergio Ramos, Casemiro, Vinicius Junior, dan Fede Valverde.

Setelah trofi juara Liga Spanyol digenggam, Madrid masih berpeluang untuk memenangi Liga Champions. Namun, Madrid harus bisa menyingkirkan Manchester City di babak 16 besar walau saat ini tertinggal 1-2 di leg pertama. Untuk maju ke perempatfinal, Benzema cs wajib menang dengan selisih dua gol saat gantian melawat ke Stadion Etihad di leg kedua, yang akan digelar pada Sabtu (8/8/2020) dinihari WIB.

“Aku bangga bisa memenangi piala ini karena ini datang dari fans dan sangat penting. Aku sangat gembira dan ini memberiku rasa lapar yang lebih besar untuk melakukan banyak hal di atas lapangan,” kata Benzema dilansir Marca.

“[Memenangi titel liga] itu istimewa sekaligus sulit, tapi kami sudah melakukan sebuah pekerjaan yang hebat.”

“Tim sedang bagus. Sekarang waktunya bekerja. Kami ingin melanjutkan performa kami di liga dan memenangi City sangatlah penting,” cetus penyerang asal Prancis itu.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here