Saturday, 23 November 2024
HomeBeritaLiga Inggris Bisa Didatangi Penonton, Arsenal Mulai Mendistribusi Tiket

Liga Inggris Bisa Didatangi Penonton, Arsenal Mulai Mendistribusi Tiket

BOGORDAILY – Liga Inggris sudah bisa dihadiri penonton pada awal Oktober. Arsenal mulai bergegas dengan membuat mekanisme pendistribusian tiket yang terbatas.

Liga Inggris 2020/2021 dijadwalkan mulai kick-off pada 12 September 2020. Pertandingan pertama mempertandingkan Fulham vs Arsenal. Beberapa jam kemudian menyusul laga antara Crystal Palace vs Southampton, West Ham vs Newcastle, dan Liverpool vs Leeds United.

Belum ada penonton yang bisa hadir ke stadion pada pekan pertama. Otoritas terkait pertandingan dan pemerintah Inggris sudah mengizinkan pertandingan bisa dihadiri penonton pada awal Oktober atau tepatnya saat memasuki pekan keempat.

Nah, Arsenal sudah bergerak untuk mengatur kedatangan penonton di pertandingan melawan Sheffield United pada 3 Oktober. Kehadiran penonton ke Emirates Stadium belum bisa sesuai dari kapasitas stadion, melainkan masih terbatas.

“Kami berharap dapat menyambut penonton datang lagi ke Stadion Emirates dengan kapasitas yang lebih sedikit di pertandingan Sheffield United yang dijadwalkan Sabtu 3 Oktober,” bunyi keterangan Arsenal.

Arsenal saat ini memprioritaskan para pemegang tiket musiman. Untuk selanjutnya, Meriam London bakal membagikan akses tiket ke penonton secara merata sesuai prosedur keselamatan.

“Kami fokus pada memaksimalkan jumlah penonton yang dapat menghadiri pertandingan dengan aman di Stadion Emirates dan memberikan akses yang adil dan merata dari keterbatasan ketersediaan ke semua pemegang tiket musiman.”

“Berdasarkan konsultasi kami dengan berbagai kelompok suporter, kami mengantisipasi permintaan yang sangat tinggi untuk tiket dari keterbatasan kesediaan. Dengan mempertimbangkan faktor-faktor itu, kami telah menetapkan bahwa pemegang tiket musiman Gold dan anggota Premium akan memiliki akses prioritas ke tiket terbatas yang tersedia.”

“Kami akan membagikan informasi lebih lanjut, jika kami dapat mengalokasikan tiket ke kelompok member lain atau bukan member.”

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here