Tuesday, 16 April 2024
HomeNasionalPengamanan Tiga Lokasi Wisata di Jakarta Diperketat

Pengamanan Tiga Lokasi Wisata di Jakarta Diperketat

BOGOR DAILY- Kepolisian Republik Indonesia (Polri) memperketat pengamanan beberapa lokasi wisata di Jakarta di momen tahun ini. Ada tiga lokasi yang menjadi fokus pengamanan.

“Sudah disiapkan personel berjaga di tempat hiburan. Di Ancol, Kebon Binatang, Taman Mini, itu objek jadi primadona warga masyarakat,” kata Kadiv Humas Polri Irjen Setyo Wasisto di Mabes Polri, Jl Trunojoyo, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (25/6/2017).

Polri memandang saat libur , usai salat Id, pasti masyarakat Jakarta akan mencari hiburan. Antisipasi pun terus digalakan Polri.

“Pagi ini pengamanan di mana pelaksanaan salat Id. Moga-moga semua aman sampai semua selesai dan siang hari ini pasti terjadi pergerakan masyarakat menuju ke tempat hiburan. Ini harus diantisipasi,” jelasnya.

Sejauh ini Polri belum menerima laporan soal gangguan keamanan. Termasuk soal gangguan ketertiban umum dan kriminal. “Saya belum cek,” cetus Setyo.