Friday, 26 April 2024
HomeBeritaKrisis karena Virus Corona, PSSI Menantikan Dana Bantuan dari FIFA

Krisis karena Virus Corona, PSSI Menantikan Dana Bantuan dari FIFA

BOGORDAILY – Dana bantuan dari FIFA akibat pandemi COVID-19 belum didapatkan . Sebelumnya, federasi sepakbola dunia itu menjanjikan uang segar kepada setiap anggotanya.

FIFA mengumumkan niatan ini dalam keterangan resminya, Jumat (24/4/2020).  masih menantikan pencairan dana bantuan yang hingga kini belum terealisasi.

“Saat ini, kami terus berkomunikasi dan masih menunggu surat dari FIFA. Jadi dana bantuan itu belum kami terima,” kata anggota Komite Eksekutif (Exco) , Yunus Nusi, kepada wartawan, Senin (27/4/2020), malam.

“Sejauh ini kami masih menunggu kapan dana itu akan dicairkan FIFA,” ujar pria yang belum lama ditunjuk menjadi Pelaksana Tugas (Plt) Sekjen itu.

FIFA menyiapkan dana total 150 juta dollar AS atau setara Rp 2,3 triliun. Dana itu akan diberikan kepada semua membernya yang berjumlah 211 anggota.

Itu berarti setiap anggota akan menerima dana bantuan sebesar 500 ribu dollar AS atau setara Rp 7,7 miliar. Dana bantuan ini diharapkan bisa sedikit mengurangi beban finansial dari dampak pandemi virus corona.

“Pandemi ini menjadi tantangan berat buat semua komunitas sepakbola di seluruh dunia, ini sudah menjadi tanggung jawab FIFA untuk memberikan dukungan kepada mereka yang membutuhkan,” kata Presiden FIFA Gianni Infantino.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here