Sunday, 5 May 2024
HomeBeritaH. Ruhyat Nugraha Ucapkan Bela Sungkawa Kepada Korban Longsor di Leuwisadeng

H. Ruhyat Nugraha Ucapkan Bela Sungkawa Kepada Korban Longsor di Leuwisadeng

BOGOR DAILY – Longsor yang terjadi di Kampung Sruduk, Desa Wangun Jaya, Kecamatan Leuwisadeng, Kabupaten Bogor, ditanggapi oleh Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, H. Ruhyat Nugraha.
“Saya pertama ucapkan bela sungkawa kepada korban yang meninggal, saya turut prihatin atas kejadian longsor yang menyebabkan belasan rumah rusak,” kata, H. Ruhyat, Sabtu (23/5/2020).
Menurutnya, dirinya dalam waktu dekat ini akan menyampaikan ke pemerintah Provinsi Jawa Barat pada saat paripurna di DPRD Jabar.
“Saya akan sampaikan ini, tentu ini juga merupakan tanggung jawab pemerintah provinsi, walaupun saat ini sudah ditangani oleh Pemkab Bogor, apalagi disituasi pandemi seperti ini,” tuturnya.
Politisi PPP ini juga sudah melakukan kordinasi dengan Taruna Ade Yasin (Tray), untuk menyerahkan bantuan bagi masyarakat terdampak.
“Nanti anggota Tray memberikan bantuan, saya sudah sisihkan untuk anggota Tray agar aktif dalam kegiatan sosialisasi,” ucapnya.
Untuk diketahui, satu orang korban tertimbun longsor di Kampung Sruduk, RT 01/11, Desa Wangunjaya, Kecamatan Leuwisadeng, Kabupaten Bogor, berhasil dievakuasi tim Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bogor, pada 13 Mei 2020.
Satu orang yang tertimbun itu atas nama Samsu (48), ditemukan tim BPBD tertimbun tumpukan material rumah yang tergerus oleh longsor, dengan keadaan sudah meninggal dunia. (Andi).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here