Friday, 17 May 2024
HomeKota BogorPWI Kota Bogor Angkat Suara Terkait Wartawan Yang di Intimidasi Pihak Mitra...

PWI Kota Bogor Angkat Suara Terkait Wartawan Yang di Intimidasi Pihak Mitra 10

BOGOR DAILY – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Bogor sangat menyayangkan atas prilaku perusahaan Mitra 10, dengan melakukan intimidasi kepada seorang photografer media lokal di Bogor.

Demikian disampaikan Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Bogor, Arihta Utama Surbakti, kepada wartawan Kamis (18/6/2020).

“Seharunya mereka bisa melakukan tindakan-tindakan yang jauh lebih persuasif, dan mereka jelas telah menghalangi kinerja jurnalis yang mana kita diatur oleh undang-undang,” ujarnya.

Menurut Arihta sapaan akrabnya, secara tidak langsung pengusaha Mitra 10 telah melakukan pelanggaran hukum seperti perampasan.

“Kemudian juga bisa delik perbuatan tidak menyenangkan, dan menghalang-halangi juga undang-undang tokoh pers. Intinya kami sangat di sayangkan dan kami organisasi pers wartwan tidak akan diam,” tegasnya.

Untuk dikatahui, tindakan intimadasi dilakukan pihak Mitra 10 kepada fotografer media lokal Bogor bernama Sofyansyah.

Intimidasi itu dilakukan ketika Sofyansyah sedang mengambil gambar pelaksanaan swab test di tempat tersebut.

Sofyansyah menceritakan, peristiwa tersebut berawal saat dirinya masuk ke Mitra 10 bersama rombongan Dinas Kesehatan Kota Bogor, yang akan melaksankan swab tes covid-19 sekira pukul 08:00 WIB pagi tadi.

“Pagi sengaja datang biar bisa masuk, ada mobil-mobil masuk dari Dinkes. Saya ikut masuk sempat ditanya satpam saya bilang dari media akhirnya bisa masuk. Di dalam belum mulai, saya nunggu diparkiran motor, Pas keliatan mulai ada kesibukan saya ambil gambar pake handphone, baru tiga kali foto terus mereka curiga. Ada empat sampai lima orang nyamperin nanya dari mana. Saya jawab dari media ikut rombongan Dinkes tadi terus minta tanda pengenal. Suruh dihapus gambar saya, saya kasih lah ke mereka akhirnya dihapus,” ceritanya. (Andi).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here