Saturday, 11 May 2024
HomeBeritaRapid Test Massal di Pasar Cibinong. Hasilnya, 4 Pedagang Reaktif Covid-19

Rapid Test Massal di Pasar Cibinong. Hasilnya, 4 Pedagang Reaktif Covid-19

BOGOR DAILY – Sebanyak empat pedagang reaktif Covid-19. Hal tersebut sesuai dengan data update monitoring dari Badan Intelijen Negara (BIN) per pukul 10:15 WIB dari jumlah sampel test pengambilan sementara 193 pedagang.

Staf Khusus Kepala BIN, Mayor Jenderal TNI (Purn) Neno Hermiano mengatakan, pada pelaksanaan test massal rapid kali ini BIN bekerjasama dengan Pemkab Bogor, yang dilakukan kepada ratusan pedagang, petugas, dan pengunjung .

Menurutnya, target yang dilakukan BIN dalam rapid test kali ini kurang lebih 1.000 pedagang , untuk mengetagui apakah ada klaster baru penyebaran Covid-19.

“Prosedur yang kita lakukan, masyarakat yang datang kita data kemudian kita rapid. Jika reaktif kita lanjutkan swab. Tes ini mungkin 4-5 jam kita dapat hasil jadi cukup singkat,” ujarnya, kepada wartawan dilokasi, Rabu (17/6/2020).

Mayor Jenderal TNI (Purn) Neno Hermiano berharap, dengan dilaksanakannya tes massal secara acak di ini, diharapkan kedisiplinan masyarakat dalam mematuhi protokol kesehatan tetap terjaga.

“Seperti memakai masker dan menerapkan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS),” harapnya.

Ditempat yang sama Bupati Bogor, Ade Yasin menuturkan, test massal rapid ini adalah bentuk antisipasi terjadinya klaster baru penyebaran Covid-19 bekerjasama dengan BIN.

“Kita khawatir, karena di Pasar Cileungsi banyak yang positif. Kita juga akan melakukan test secara massal di pasar-pasar yang ada di Kabupaten Bogor,” tuturnya. (Andi).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here