Saturday, 20 April 2024
HomeKabupaten BogorKeluarga Surya Atmaja Sempat Debat Dengan Petugas Covid-19 Kab. Bogor

Keluarga Surya Atmaja Sempat Debat Dengan Petugas Covid-19 Kab. Bogor

BOGOR DAILY – Rapid tes massal yang dilakasnakan di kediaman Surya Atmaja, Kampung Cisalak, Desa Cibunian, Kecamatan Pamijahan, sempat ada perdebatan antara tuan rumah dan Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Bogor.

Perdebatan itu dipicu saat Abah Surya usai melaksanakan rapid tes dengan hasil non reaktif, pihak keluarga meminta kepada petugas Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Bogor untuk segera membuat berita acaranya.

Sontak hal itu sempat membuat suasana dilokasi rapid tes massal tersebut menjadi tegang. Bahkan, anggota gabungan dari Polisi, TNI, Dishub, Satpol PP dan BPBD Kabupaten Bogor turun tangan untuk menenagkan keluarga dari Surya Atmaja agar kondusif kembali.

Anak asuh pertama dari Surya Atmaja yaitu Hadi Pranoto mengatakan, mengenai perdebatan tadi itu hanya salah paham saja, antara keluarga dan petugas Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Bogor.

“Tadi saya dengan teman gugus tugas mempertanyakan berita acara pemeriksaan, bahwa penetapan abah (Surya Atmaja) itu hasilnya non reaktif dan sudah diperiksa,” singkatnya kepada wartawan dilokasi, Selasa (7/7/2020).

Setelah perdebatan itu diselesaikan, lokasi pelaksanaan rapid tes massal itupun kembali berjalan normal. Petugas juga kembali melanjutkan rapid tes kepada masyarakat.

Pantauan dilokasi, setelah selesai dilakukan rapid tes, warga juga mendapatkan bingkisan berupa paket sembako dari Surya Atmaja.

Untuk diketahui, Gugus Tugas Penanganam Covid-19 Kabupaten Bogor berencana akan melaksanakan rapid tes massal kepada 500 warga di Kampung Cisalak, Desa Cibunian, Kecamatan Pamijahan. (Andi).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here