Tuesday, 18 June 2024
HomeBeritaAda Guardiola, City Menjadi Pilihan Terbaik buat Messi

Ada Guardiola, City Menjadi Pilihan Terbaik buat Messi

BOGORDAILY – Manchester City dikabarkan ingin memboyong . Mantan pemain Barcelona, Rivaldo, menilai City akan sangat cocok jadi klub Messi berikutnya.

Messi dan Barcelona terancam berpisah setelah hampir 20 tahun bekerja sama. Pemain asal Argentina itu belum lama ini mengajukan permintaan untuk hengkang dari Camp Nou.

Kabar tersebut muncul kurang dari dua pekan setelah Barcelona babak belur dihajar Bayern Munich di Liga Champions. Kegagalan di Liga Champions membuat Blaugrana menutup musim 2019/2020 tanpa trofi.

Messi kabarnya ingin mengaktifkan klausul sehingga bisa pergi lebih cepat dari batas akhir kontraknya yang baru akan habis pada 2021. Namun, Barcelona enggan mengabulkan permintaan tersebut dan masih berpegang pada klausul buy-out senilai 700 juta euro.

Di antara sejumlah klub besar Eropa yang disebut-sebut berpotensi jadi tujuan Messi, City kabarnya jadi yang terdepan. The Citizens kabarnya sudah menyiapkan tiga pemain plus uang untuk mendapatkan pemilik enam Ballon d'Or itu.

Rivaldo menilai City jadi opsi terbaik buat Messi saat ini. Alasannya tidak lain adalah adanya faktor Pep Guardiola.

Guardiola sudah sangat mengenal Messi karena pernah bekerja sama semasa di Barcelona pada 2008-2012. Rivaldo yakin Guardiola bisa memaksimalkan potensi Messi.

“Manchester City bisa jadi pilihan terbaik Messi sebagai tujuannya. Dia 33 tahun, tapi kualitas dan talentanya tidak diragukan dan saya pikir dia masih bisa ada di puncak selama beberapa tahun lagi. Dia bisa dengan cepat mulai bersinar di Inggris,” ujar Rivaldo seperti dilansir Mirror.

“Guardiola punya pengetahuan yang dalam soal kemampuan Messi dan dengan cepat akan menemukan solusi untuk memasukkannya ke dalam tim dan mengeluarkan yang terbaik darinya.”

“Saya bahkan membayangkan Guardiola membangun timnya dari Messi. Bakatnya bisa jadi pembeda di mana saja dan kapan saja, dan saya yakin dia bisa menampilkan performa yang jadi penentu kemenangan di Premier League,” katanya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here