Thursday, 25 April 2024
HomeKabupaten BogorPSBB Kabupaten Bogor Diperpanjang Lagi Sampai 27 Agustus

PSBB Kabupaten Bogor Diperpanjang Lagi Sampai 27 Agustus

BOGOR DAILY – Pemerintah Kabupaten Bogor kembali memperpanjang Pembatasan Sosial Bersekala Besar (PSBB) menuju Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB), Jumat (14/8/2020).

Wakil Bupati Bogor, Iwan Setiawan mengatakan, perpanjangan PSBB transisi menuju AKB diperpanjang karena Kabupaten Bogor masih rawan dengan penyebaran Covid-19.

Menurutnya, perpanjangan ini diambil dalam upaya menurunkan angka penyebaran Covid-19 di Kabupaten Bogor untuk bisa menuju ke zona hijau.

“Hari ini sudah ditentukan kita bersama Bodebek dan Jakarta satu dalam perpanjangan PSBB,” kata Iwan Setiawan.

Diungkapkan Iwan yang merupakan politisi Gerindra ini, PSBB di Kabupaten Bogor tentunya akan berbarengan dengan DKI Jakarta. Karena, episentrum penyebaran Covid-19 ini terus berkaitan dengan Jakarta.

“Kalau mau liat Kabupaten Bogor tentunya liat DKI, kita perpanjang lagi, ada beberapa pasal juga mengenai mengatur seperti wahana air, nanti sedang dibahas bagaimana teknisnya,” tukasnya.

Untuk diketahui, perpanjangan PSBB di Kabupaten Bogor dimulai 14-27 Agustus 2020 mengikuti Depok, Bekasi, Bogor dan DKI. (Andi).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here