Wednesday, 24 April 2024
HomeBeritaStaf Dewan Kabupaten Bogor Mulai Berkantor, Tapi Masih Dibatasi

Staf Dewan Kabupaten Bogor Mulai Berkantor, Tapi Masih Dibatasi

BOGOR DAILY – Setelah diliburkan selama satu Minggu, staf yang bekerja di kantor DPRD Kabupaten Bogor kembali berkantor, Selasa (11/8/2020).

Namun, beberapa staf yang belum keluar hasil rapid ataupun dilarang berkantor dulu demi kenyamanan semuanya.

Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Rudy Susmanto mengatakan, pihaknya masih membatasi stafnya untuk berkantor kembali.

“Kalau hasilnya belum keluar kita ingatkan jangan dulu berkantor, dan kita juga masih membatasi tidak semuanya berkantor,” katanya kepada wartawan.

DPRD Kabupaten Bogor sendiri menggelar tes swab kepada 55 wakil rakyat pada pagi tadi pukul 9:30 WIB. Rudy menegaskan, tes swab itu bertujuan memutus rantai penularan Covid-19.

“Pekan lalu kita semua sudah rapid tes. Sekarang swab. Tujuannya ingin memutus rantai Covid-19. Kita ingin masyarakat yang datang lalu pulang dalam kondisi sehat. Jangan sampai terpapar disini,” tegasnya.

Politisi Gerindra itu mengakui, sebelumnya ada dua staf Setwan positif terpapar Covid-19, hingga memaksa lembaga legislatif itu melakukan rapid dan swab massif serta penyemprotan disinfektan secara menyeluruh.

“Iya untuk memastikan kita ini kelompok aman dan sehat. Sementara tidak menerima audiensi dulu. Kemarin itu, dua yang positif laki-laki dan perempuan terpapar dari keluarga dan kebetulan mereka kerja di DPRD,” tukasnya. (Andi).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here