Saturday, 20 April 2024
HomeBeritaCek, Jadwal Penyesuaian Commuter saat Natal dan Tahun Baru

Cek, Jadwal Penyesuaian Commuter saat Natal dan Tahun Baru

BOGORDAILY – KAI Commuter sebagai operator KRL Commuter Line Jabodetabek melakukan sejumlah penyesesuaian layanan dan operasional pada masa Angkutan Natal dan Tahun Baru, 18 Desember 2020 – 8 Januari 2021.

Penyesuaian tersebut guna mendukung upaya bersama untuk mengendalikan penyebaran virus Covid-19 dengan tetap melayani kebutuhan mobilitas esensial dari masyarakat.

Penyemprotan desinfektan di area stasiun KrL, Selasa (29/12/2020).

Sesuai arahan dari pemerintah mulai 20 Desember 2020 hingga 8 Januari 2021 , KRL Commuter Line Jabodetabek akan beroperasi pukul 04:00 hingga 22:00 WIB, untuk keberangkatan pada esok paginya. Dengan jam operasional 04:00 – 22:00.

Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, pada malam pergantian tahun nanti, KAI Commuter tetap beroperasi hanya sampai pukul 22:00 WIB, dan tidak akan mengoperasikan kereta tambahan malam tahun baru. Kebijakan ini diselaraskan dengan aturan pemerintah yang meniadakan kegiatan malam tahun baru untuk menghambat penyebaran virus covid-19.

Protokol 3M juga wajib dijalankan oleh para pengguna maupun petugas di stasiun maupun di dalam KRL, lalu memasang wastafel tambahan di 80 stasiun. Selain itu, seluruh rangkaian kereta setiap harinya dicuci dan disemprot cairan disinfektan usai beroperasi.

Bagi orang lanjut usia atau berusia 60 tahun ke atas, tiap harinya hanya dapat menggunakan KRL di luar jam sibuk yaitu pukul 10.00 WIB hingga 14.00 WIB, Sedangkan anak balita untuk sementara masih dilarang untuk naik KRL.

Pembersihan di dalam Kereta, Selasa (29/12/2020).

“Kami mengajak masyarakat khususnya pengguna KRL untuk mengikuti imbauan dari pemerintah untuk beraktifitas seperlunya dan tidak mengikuti kerumunan pada masa libur Natal dan Tahun Baru ini,” ujar Direktur Utama KAI Commuter Wiwik Widayanti.

Selain protokol , KAI Commuter juga menyiapkan 28 loket portabel yang tersebar di 13 stasiun antara lain Stasiun Tanah Abang, Bogor, Jakarta Kota, Bekasi, Cikarang, Rangkasbitung, Kemayoran, Depok, Depok Baru, Lenteng Agung, Pasar Minggu, Manggarai, dan Bojong Gede.

Fasilitas tambahan untuk pengguna juga disiapkan seperti penambahan enam toilet portabel di Stasiun Depok, Citayam, Lenteng Agung, Manggarai, Sudirman, dan Rawa Buntu.

Ada juga tujuh tenda untuk mengakomodir antrean pengguna diantaranya di Stasiun Bogor, Citayam, Depok Baru, Ancol, Bekasi, Tambun, dan Rangkasbitung.

“Mari bersama-sama kita disiplin mengikuti protokol untuk menghambat penyebaran protokol Covid-19,” tutupnya. (Sandra)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here