Monday, 29 April 2024
HomeKota BogorDPRD Kota Bogor Dukung Atlet NPCI Berlaga di Peparnas XVI 2021 Papua

DPRD Kota Bogor Dukung Atlet NPCI Berlaga di Peparnas XVI 2021 Papua

Bogordaily.net – Pengurus () Kota Bogor, melakukan audiensi dengan Wakil Ketua III Eka Wardhana, Kamis 28 Oktober 2021, menjelang bergulirnya Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVI 2021 di Papua.

Ketua Kota Bogor Kusnendar, mengatakan kedatangannya untuk meminta dukungan dari untuk tiga orang atlet asal Kota Bogor yang akan berlaga di Peparnas XVI 2021 nanti.

“Kami meminta dukungan dari untuk para atlet karena sejauh ini kami tidak mendapatkan dukungan dari Pemkot Bogor. Jangankam dilepas, diberikan akomodasi juga tidak,” ujar Kusnendar.

Lebih lanjut, Kusnendar juga mengungkapkan bahwa para atlet binaan Kota Bogor juga kesulitan dalam pemusatan latihan.

Selain minimnya anggaran, fasilitas penunjang untuk latihan juga kurang memadai di Kota Bogor.

“Kami khawatir kalau tidak adanya dukungan, atlet-atlet yang ada akan keluar dari Kota Bogor. Maka dari itu kami meminta dukungan dari ,” ungkapnya.

Menjawab keresahan para atlet kebanggaan Kota Bogor, Wakil Ketua III Eka Wardhana mengaku akan mendukung penuh atlet NPCI Kota Bogor yang akan bertanding di Perparnas nanti.

“Ada tiga orang atlet yang berprestasi untuk ikut perparnas di papua. Mereka tidak dilepas dan tidak diperhatikan. Saya mau diskusi dengan F1 dan F2 untuk mencari jalan keluar, sekecil apapun penghormatan harus dilakukan,” tegas Eka.

Selain itu, Eka juga akan memaksimalkan anggaran yang ada untuk NPCI Kota Bogor. Sebab menurutnya atlet yang berprestasi berasal dari pembinaan yang baik dan mendapatkan perhatian dan dukungan dari Pemerintah Kota Bogor.

“Saya pengen anggaran digedein terutama untuk atlet binaan yang sudah menunjukkan prestasi, karena penghargaan nomor satu. Selain itu saya pengen DPRD hadir untuk para atlet difabel. Mereka jelas memerlukan dukungan untuk pengadaan saranan pendukung,” pungkasnya.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here