Monday, 13 May 2024
HomePolitikWacana Penundaan Pemilu Dikhawatirkan Merusak Investasi IKN

Wacana Penundaan Pemilu Dikhawatirkan Merusak Investasi IKN

Bogordaily.net – Dinamika politik nasional yang cenderung memanas belakangan ini berpotensi mempengaruhi investasi Ibukota Negara () baru. Salah satunya adalah wacana 2024 yang menuai penolakan dari kelompok masyarakat.

Jika wacana ini terus dipaksakan, Wakil Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD RI) Sultan B. Najamudin khawatir eskalasi politik nasional akan terus memanas dan menyebabkan aksi demonstrasi dalam skala besar yang mengarah pada aksi people power.

“Dan setiap dinamika politik tentu akan mempengaruhi iklim investasi di dalam negeri,” tegasnya, dikutip dari RMOL, Minggu, 13 Maret 2022.

Suasana sosial politik suatu negara yang sedang tida kondusif tentu akan membuat calon investor, terutama dari pihak asing akan sangat berhati-hati dan selektif dalam melakukan keputusan bisnisnya.

Pembatalan investasi dari Softbank harus menjadi pelajaran berharga. Untuk itu, Sultan mengingatkan bahwa stabilitas nasional adalah prasyarat yang harus diperhatikan oleh pemerintah jika ingin menarik lebih banyak investor asing.

“Saat ini kita sudah mendapati fakta bahwa terjadi arus keluar dana asing dari dalam negeri (capital outflow) dalam jumlah yang signifikan dan pembatalan investasi Softbank di . Ini adalah alarm bagi pemerintah untuk tidak ceroboh dalam memulai konfrontasi politik nasional dengan wacana politik yang ditentang oleh masyarakat,” tegasnya.

Lebih lanjut, Sultan menyarankan agar pemerintah lebih mawas diri dan tidak tergoda untuk merusak mood calon investor. Caranya dengan menghentikan wacana .

Dengan begitu, pemerintah bisa fokus pada agenda pembangunan tanpa harus risau dengan masa depan kepemimpinan politik nasional.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here