Monday, 29 April 2024
HomeKulinerManfaat dan khasiat Tempe yang Jarang Diketahui Oleh Orang

Manfaat dan khasiat Tempe yang Jarang Diketahui Oleh Orang

Bogordaily.net merupakan makanan khas Indonesia, berbahan dasar kacang kedelai yang telah difermentasi atau dipecah oleh mikroorganisme. Makanan tradisional yang satu ini memiliki manfaat dan yang jarang diktahui.

mengandung banyak nutrisi baik yang dibutuhkan tubuh, seperti protein tinggi, dan rendah kandungan lemak. Bukan itu saja, juga mengandung kalsium, fosfor, thiamin, vitamin B12, serta retinol yang jumlahnya jauh lebih tinggi ketimbang daging sapi.

juga mengandung karbohidrat, serat, riboflavin, niasin, asam pantotenat, piridoksin, dan biotin yang tidak ada dalam daging sapi.

Harganya murah, mudah didapatkan, dan rasanya yang enak membuat tidak lepas dari menu makanan sehari-hari bagi sebagian kalangan.

Berikut adalah beberapa manfaat dan yang dapat Anda rasakan.

1. Menurunkan Kolesterol
Kolesterol yang tinggi dalam darah dapat meningkatkan risiko terkena penyakit jantung. Namun Anda tidak perlu khawatir, karena mengonsumsi bisa menurunkan kolesterol yang ada di tubuh Anda.

Tempe yang terbuat dari kedelai ini secara alami kedelainya memiliki senyawa bernama isoflavon. Isoflavon ini berfungsi sebagai penurun kolesterol jahat atau LDL.

Senyawa niasin yang terdapat dalam tempe juga dianggap dapat mengontrol kolesterol dan baik bagi Anda yang berisiko lebih tinggi untuk terkena serangan jantung atau stroke yang disebabkan oleh kolesterol LDL.

2. Baik Digunakan Sebagai Menu Diet
Tempe bisa menjadi pilihan menu diet bagi Anda yang ingin menurunkan berat badan. Salah satu menu terbaik untuk diet adalah makanan dengan kandungan tinggi protein, tinggi serat, dan rendah lemak.

Kandungan protein dan serat dalam tempe membuatnya sangat baik untuk menjadi menu diet.

Tempe juga merupakan makanan yang mudah diserap oleh tubuh. Kandungan vitamin B kompleks dalam tempe juga sangat baik untuk memenuhi asupan nutrisi Anda ketika sedang diet.

3. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh
Pada proses fermentasi tempe, kedelai dan ragi akan membentuk asam fitat dan berbagai bakteri baik, salah satunya adalah probiotik. Probiotik ini memiliki banyak sekali manfaat untuk tubuh, salah satunya meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Selain itu, probiotik juga dapat membantu menjaga kesehatan tulang dan usus. Dengan probiotik, tubuh dapat dengan mudah memecah nutrisi dan dapat membantu melancarkan pencernaan.

Itulah tadi beberapa manfaat dan tempe bagi kesahatan tubuh Anda.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here