Friday, 29 March 2024
HomeBeritaJarang Dilakukan, Ini 5 Manfaat Tidur Siang bagi Tubuh!

Jarang Dilakukan, Ini 5 Manfaat Tidur Siang bagi Tubuh!

Bogordaily.net – siang ternyata punya manfaat meskipun durasinya tidak selama malam. Selain itu, siang juga bermanfaat mengatasi kurang . siang bagi sebagian orang masih dianggap tidak penting, dan diremehkan namun ternyata memiliki segudang manfaat.

Inilah 5 manfaat siang bagi tubuh dikutip dari Yoursay :

1. Memperkuat Imunitas

Kurang terus menerus bisa berpengaruh pada fungsi neuroendokrin dan sistem kekebalan karena meningkatkan molekul inflamasi yang disebut sitokin, serta hormon stres semisal kortisol dan norepinefrin.

Salah satu studi menjelaskan, seseorang yang kurang di malam hari, memiliki kadar sitokin dan kadar norepinefrin yang tinggi ketika tes darah dan urine. Tetapi, ketika siang, tingkat sitokin dan norepinefrin kembali normal, seperti tidak pernah kehilangan waktu tidur.

2. Menambah Fokus di Malam Hari

Buat kamu yang bekerja di malam hari, sejumlah penelitian mengungkapkan, tidur siang selama 30 menit sampai 4 jam, bisa meningkatkan kinerja dan fokus.

Walaupun demikian, studi lain menjelaskan bahwa tidur siang bisa meningkatkan kinerja dan fokus yang lebih lama ketimbang kafein.

3. Menambah Kewaspadaan di Siang Hari

Apabila mengantuk di siang hari, kamu harus tidur beberapa waktu. Berdasarkan sejumlah penelitian, tidur siang singkat lebih efektif ketimbang tidur siang yang lama.

Waktu paling efektif tidur siang adalah 10 menit, sementara tidur selama 30 menit bisa menghasilkan efek yang sama namun mengakibatkan ‘periode gangguan kewaspadaan'.

4. Mempermudah Proses Belajar

Apabila kamu mau belajar keterampilan baru dengan baik, kamu mungkin perlu lebih rutin tidur siang. Sebuah studi menunjukkan, seseorang yang terbiasa tidur siang mempunyai kemampuan mengingat lebih baik.

Para peneliti menjelaskan, kondisi otak orang yang rutin tidur siang mengkonsolidasikan pembelajaran motorik dengan lebih baik. Dengan demikian, hal ini adalah bagian dari proses mempelajari keterampilan baru.

5. Menambah Stamina

Sebuah studi menunjukan, manfaat tidur siang tidak cuma untuk mental, namun berdampak positif untuk stamina dan performa fisik.

Studi ini dilaksanakan terhadap 10 pria sehat lewat serangkaian sprint sebelum dan setelah tidur siang selama 30 menit setelah makan siang. Hasilnya, partisipan membuktikan waktu sprint lebih baik usai tidur di siang hari.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here