Tuesday, 16 April 2024
HomeNasionalWagub DKI Jakarta Pecat Petugas PPSU yang Aniaya Pacar di Jaksel

Wagub DKI Jakarta Pecat Petugas PPSU yang Aniaya Pacar di Jaksel

Bogordaily.net – Beredar video yang menunjukkan (PPSU) berinisial Z aniaya pacarnya berinisial E yang juga merupakan petugas PPSU Kelurahan Bangkasampai di media sosial.

Sementara itu, Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengetahui kejadian itu langsung memerintahkan untuk diberi sanksi pemecatan kepada (PPSU) yang menganiaya kekasihnya tersebut.

“Tindakan yang diberikan dari Pemprov DKI tentu adalah pemecatan karena ini tindakan yang tidak boleh ada di lingkungan Pemprov, di organisasi atau di manapun di Jakarta tentunya,” tegas Riza, pada Selasa, 9 Agustus 2022.

Z diduga cemburu hingga dengan teganya menganiaya E.

Dari video yang beredar tampak seorang pria mengenakan seragam PPSU sedang menganiaya seorang perempuan yang juga mengenakan seragam PPSU. Si pria memukul dan menjambak korban.

Selanjutnya pria itu terlihat menaiki motornya, siapa sangka jika motornya dilajukan ke arah korban. Korban terlihat terlindas hingga terpental ke belakang.

Lurah Bangka, Firdaus Aulawy, membenarkan kejadian itu. Firdaus menyebutkan kejadian itu terjadi di Jalan Kemang VI, Senin, 8 Agustus 2022 siang.

“Benar di Jalan Kemang Dalam. Lokasi tepatnya di Jalan Kemang VI RT 3 RW 3. Kejadian kemarin sekitar pukul 12.30 WIB,” kata Firdaus kepada wartawan, Selasa, 9 Agustus 2022.

Firdaus menjelaskan korban atas nama E, yang merupakan petugas PPSU yang aniaya berpacaran dengan Z, yang juga petugas PPSU Kelurahan Rawa Barat. Saat itu, Z diduga cemburu hingga nekat menganiaya E.

“Dua orang ini adalah berpacaran. Perempuannya atas nama E, PPSU Kelurahan Bangka sudah setahun. Dia kelahiran 1983. Sudah setahun ini pacaran dengan Z. Informasi dari Ibu E ini Z adalah PPSU Kelurahan Rawa Barat,” jelas Firdaus.

“Kejadian kemarin hari Senin sedang istirahat. Ceritanya katanya cemburu si Z, kemudian ada orang lewat videoin,” sambungnya.

Lebih lanjut, Firdaus menuturkan kondisi E setelah dianiaya pacarnya. Firdaus juga sempat menyarankan E melakukan visum atas kejadian tersebut.

“Keadaannya ada di ruangan saya. Menurut pengakuan dia setelah ditanyakan keadaan dia baik-baik saja. Dia bilang secara fisik dilihat dengan mata tidak ada luka. Kita sarankan visum, yang bersangkutan tidak berkenan,” ujar Firdaus.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here