Sunday, 5 May 2024
HomeKuliner7 Menu Sarapan Khas Indonesia yang Paling Populer, Kamu Pilih Mana?

7 Menu Sarapan Khas Indonesia yang Paling Populer, Kamu Pilih Mana?

Bogordaily.net – Makan pagi atau sangat dibutuhkan untuk menopang aktivitas sehari-hari. Asupan makanan yang baik, akan membuatmu lebih berenergi dalam menjalani hari. Nah, di , ada beragam menu yang seringkali dihidangkan di pagi hari.

Selain dapat memberikan energi yang tinggi, pagi juga dipercaya membantu proses metabolisme tubuh. Termasuk menjaga mood agar tetap baik sepanjang hari.

Di sendiri, terdapat beragam menu yang banyak digemari serta kerap dijumpai dengan mudah.

Melansir dari berbagai sumber, berikut tujuh rekomendasi menu khas yang sering dijumpai:

1. Bubur Ayam

Bubur ayam memiliki tekstur yang lembut sehingga menu ini kerap dijadikan sebagai menu sarapan pagi. Anda bisa menambahkan sate usus, telur, dan lainnya pada bubur. Di ada berbagai varian bubur, mulai dari bubur Manado, bubur Cianjur, bubur Cirebon dan lainnya.

2. Nasi Uduk

Nasi uduk menjadi makanan khas Betawi yang bisa dengan mudah ditemui. Hampir di setiap wilayah di Jakarta menjual menu sarapan nasi uduk.

Nasi uduk akan diberi bumbu dan juga tambahan lauk, seperti potongan telur dadar dan kering tempe. Rasa khasnya membuat makanan ini nikmat disantap di pagi hari sebagai menu sarapanmu.

3. Lontong Sayur

Lontong sayur umumnya disajikan dengan telur, tahu semur, kerupuk, tahu, tempe, dan sayur labu. Lontong sayur cocok menjadi menu sarapan pagi karena rasanya gurih dan mengenyangkan. Menu ini banyak variannya tergantung daerahnya.

4. Nasi Pecel

Nasi pecel cocok dijadikan sebagai sarapan pagi hari, makanan ini terdiri dari sayuran, tauge, kacang panjang yang dilengkapi dengan siraman saus kacang.

5. Bubur Sumsum

Bubur sumsum sering disebut dengan nama bubur lemu, bubur saring atau bubur tepung beras. Makanan khas ini memiliki tekstur yang begitu lembut, dengan rasa perpaduan antara manis dan asin.

6. Nasi Goreng

Nasi goreng menjadi menu sarapan yang mudah untuk dibuat. Makanan ini berbahan dasar nasi yang biasanya dicampur dengan telur, bumbu, serta beberapa rempah pilihan.

7. Nasi Kuning

Sarapan berbahan dasar nasi lainnya yang tak kalah populer adalah nasi kuning. Makanan ini dibuat dengan campuran rempah-rempah khas . Kunyit menjadi rempah paling penting yang memberi warna kuning pada nasi.

Dengan sajian lauk pauk seperti telur dadar yang diiris, orek tempe, tahu, atau ayam goreng, nasi kuning sangat cocok menjadi menu sarapanmu. Bahkan, nasi kuning juga kerap menjadi pilihan banyak orang untuk dihidangkan saat menggelar acara special seperti syukuran.(*)

Copy Editor: Riyaldi

 

Simak Video Lainnya dan Kunjungi Youtube BogordailyTV

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here