Monday, 29 April 2024
HomeHiburanBerharga Fantastis, Seniman Ini Bikin Sneakers Khusus untuk Kuda

Berharga Fantastis, Seniman Ini Bikin Sneakers Khusus untuk Kuda

Bogordaily.net – Umumnya merek seperti Adidas, Nike, dan lain-lain biasanya membuat sepatu untuk manusia. Namun, sepatu sneakers yang dikenal nyaman dikenakan di berbagai waktu dan tempat ini disediakan untuk kuda. Harga yang dibandrol melebihi harga sepatu manusia.

Hewan yang biasanya memakai tapal dari besi di bagian bawah kakinya itu kini dibuatkan sepatu jenis sneakers oleh pabrik bernama Horse Kick. Penggagasnya adalah Marcus Floyd, seorang asal Kentucky, AS.

Marcus Floyd sendiri awalnya mengambil akademi dekonstruksi dan rekonstruksi di SRGN The Shoe Surgeon.

Di bawah naungan Horse Kicks, perusahaan di Lexington, Kentucky yang secara khusus menjual sneakers untuk hewan, yakni kuda, Marcus Floyd akan mendesain sepatu kuda bermerek Adidas, Nike, dan masih banyak lagi.

Sepatu tersebut didesain mirip dengan sepatu kets Air Jordans, Yeezys, dan sepatu kets lainnya untuk kaki kuda yang telah dijinakkan. Bahkan, sang berharap sepatu tersebut juga dapat dipakai oleh kuda peliharaan pada umumnya.

Dengan bentuk unik yang disesuaikan untuk kaki kuda, sepatu ini akan diluncurkan di gelaran balapan kuda Breeder's Cup yang digelar pada 4-5 November 2022. Sneakers ini juga dapat dibeli melalui situs resmi mereka, Horse Kick mulai 24 Oktober 2022.

“Sementara alas kaki bertema sneaker untuk anjing sudah menjadi hal yang biasa, Marcus Floyd dari Horse Kicks ingin membantu kuda menjadi sneakerhead bersertifikat,” tulis Hypebeast.

Horse Kicks, sebelumnya memang telah membuat sepatu khusus untuk kuda, mencakup desain yang terinspirasi oleh Air Jordan 1 High, “Court Purple” Air Jordan 1, Adidas “Dazzling Blue” Yeezy Boost 350 V2, dan Aimé Leon Dore x New Balance 650.

Sepatu sneakers tersebut memang diterapkan khusus untuk kuda balap dan peliharaan. Bentuk sepatunya yang unik dan tidak memanjang ke depan layaknya sepatu manusia juga makin membuat sneakers ini lucu. Bahkan para pemesan dapat memilih sendiri desain sesuai keinginan untuk kuda kesayangan.

Dirangkum dari Papermag, Marcus memang sering memanfaatkan keterampilannya sebagai pembuat sepatu yang out of the box. Dalam proyek terbarunya kali ini dia mendekonstruksi ulang desain-desain khusus dalam membuat sepatu yang sempat dipelajari di Akademi SRGN The Shoe Surgeon untuk kaki kuda.

Dengan keterampilannya sebagai perancang sepatu, Marcus lalu membuat sepatu kets yang dibuat khusus untuk kuda aduan balap serta dapat juga dipakaikan di kuda kesayangan lain yang hanya sekedar dipelihara di rumah.

Saat dilakukan pengecekan ke laman media sosial Instagram Marcus @infinitekustomz, ini memang telah membuat berbagai macam sepatu dengan bentuk-bentuk yang unik. Beberapa di antaranya adalah sepatu bola, sneakers, dan sepatu kets, dengan gambar bunga, karakter anime, hingga tokoh-tokoh publik.

Nah, bagi yang tertarik sepatu khusus kuda ini dijual dengan harga cukup fantastis seharga US$1.200 atau setara Rp 18.639.000 (kurs 20 Oktober 2022). ini memang bukan tanpa alasan, karena nantinya dari 10 persen penjualan sepatu akan disumbangkan badan amal di Amerika Serikat.(*)

Copy Editor: Riyaldi

 

Simak Video Lainnya dan Kunjungi Youtube BogordailyTV

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here