Friday, 26 April 2024
HomeKota BogorFraksi PKS Kota Bogor Peduli Stunting, Disabilitas, Kanker dan Lansia

Fraksi PKS Kota Bogor Peduli Stunting, Disabilitas, Kanker dan Lansia

Bogordaily.net – Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) kembali menggelar program , untuk melihat secara langsung kondisi pembangunan di Kota Bogor serta menyapa warga di RW 5, Kelurahan Sukasari, Kecamatan Bogor Timur, Minggu, 23 Oktober 2022.

Tema yang diangkat pada kali ini adalah “PKS Peduli Disabilitas, PKS Peduli Penderita Kanker, PKS Peduli Lansia dan PKS Peduli Stunting” dengan agenda door to door menyapa warga, sekaligus menyalurkan bantuan kepada penyandang disabilitas, lansia, penderita kanker, dan penderita stunting.

Hadir pada kesempatan tersebut antara lain Ketua , Atang Trisnanto, Ketua Fraksi PKS , Karnain Asyhar, seluruh Anggota Fraksi PKS , Camat Bogor Timur, Perwakilan dari Dinas Sosial, serta pengurus RT, RW, dan tokoh masyarakat setempat.

Rangkaian kegiatan pada PKS Sapa Warga kali ini diawali dengan sarapan sekaligus bincang santai antara Anggota Fraksi PKS dengan pengurus RT/RW dan tokoh masyarakat, terkait dengan kondisi terkini pembangunan di RW 5 Kelurahan Sukasari. Kemudian dilanjutkan dengan penyerahan tandu secara simbolis oleh Kang Atang Trisnanto kepada pengurus RW 5.

Acara dilanjutkan dengan menyusuri wilayah RW 5 Kelurahan Sukasari untuk mengunjungi rumah warga penyandang disabilitas, penderita kanker, dan penderita stunting secara door to door serta melihat permasalahan pembangunan yang ada di wilayah tersebut.

Kang Atang Trisnanto selaku Ketua menjelaskan, bahwasannya PKS Sapa Warga menjadi bagian penting dalam rangka untuk memonitoring perkembangan pembangunan sekaligus juga permasalahan di lapangan.

“PKS Sapa Warga ini merupakan aktivitas rutin yang Fraksi PKS lakukan setiap bulan untuk melihat situasi di lapangan sekaligus menyapa warga Kota Bogor. Ini menjadi bagian dari monitoring perkembangan pembangunan di wilayah sekaligus juga permasalahan di lapangan. Ini penting bagi kita untuk dibuat kebijakan di DPRD bersama dengan Pemkot Bogor,” ucap Atang.

Ketua Fraksi PKS , Karnain Asyhar, Karnain berharap dengan adanya kegiatan Fraksi PKS Sapa Warga ini menjadi salah satu upaya dari Fraksi PKS merespon situasi yang dialami oleh masyarakat.

“Kegiatan FPKS Sapa Warga ini menjadi salah satu upaya dari Fraksi PKS merespon situasi yang dialami oleh masyarakat, agar dapat diintervensi dengan program-program anggaran yang dapat dilakukan di tingkat kota, atau melalui komunikasi vertikal dengan pemerintah provinsi dan pusat,” ujar Karnain.

Anggota Dapil Bogor Timur dan Bogor Tengah, Anna Mariam Fadhilah, mengungkapkan kegiatan FPKS Sapa Warga kali ini berfokus kepada permasalahan pada bidang sosial, seperti terkait penanganan stunting, penanganan penyandang disabilitas yang terlantar, serta penanganan penderita kanker.

“Apa yang kita lihat hari ini menjadi cerminan bahwa masih ada masyarakat kota Bogor yang memiliki keterbatasan namun belum mendapatkan intervensi bantuan. Ini menjadi PR kita bersama untuk memastikan mereka dapat hidup dengan layak,” ujar Anna yang juga Koordinator kegiatan FPKS Sapa Warga Edisi Bogor Timur.***

Copy Editor: Riyaldi

 

Simak Video Lainnya dan Kunjungi Youtube BogordailyTV

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here