Thursday, 2 May 2024
HomeKabupaten BogorPilkades Sinarsari Dramaga Dimulai. Calon Incumbent Kades Ukon Dapat No 3: Alhamdulillah

Pilkades Sinarsari Dramaga Dimulai. Calon Incumbent Kades Ukon Dapat No 3: Alhamdulillah

Bogordaily.net , Kecamatan Dramaga sudah dimulai. Bertempat di Aula Kantor pada, Senin 27 Februari 2023 pengocokan nomor urut calon kepada sudah dilaksanakan.

Dari ketiga calon yang lolos administrasi dan verifikasi dokumen, akhirnya calon incumbent , Ukon mendapatkan nomor urut 3.

Sementara nomor 1 adalah, I Lukman Maliawan, dan nomor 2 Dadang.

Menyikapi hasil pengocokan nomor urut calon itu, Ukon mengatakan, semua nomor adalah baik dan punya makna tersendiri.

Sehingga, nomor berapa pun tentu tidak masalah.

“Alhamdulilah mendapatkan nomor ganjil 3,” tegas Ukon kepada Bogordaily.net, ketika ditemui seusai pengundian.

Baca Juga: Kepala Desa Sinarsari Ukon, Siap Diberi Amanah Memimpin Dua Periode

Selanjutnya, menurut pak Ukon -sapaan akrabnya- dalam menghadapi massa kampanye dan , akan tetap menjaga suasana kondusif dan damai bagi warga Sinarsari.

Karena bukan ajang untuk memecah belah persatuan dan keharmonisan warga, yang selama ini sudah terjalin baik.

“Damai itu indah, mari jadikan menjadi ikhtiar terbaik membangun Desa Sinarsari oleh seluruh calon,” bebernya.

Pilkades Sinarsari Dramaga Dimulai

Sementara itu, Kepala Seksi Pemerintahan Kecamatan Dramaga Subhi Esha mengatakan dari pihak panitia kecamatan berharap semua yang terlibat dalam , supaya taat hukum.

Baca Juga: Warga Desa Sinarsari Sukacita, Ini Sebabnya

Agar pesta Demokrasi ini mendapatkan pemimpin yang baik yang bisa melayani warganya, setelah menjadi kepala Desa di Desa Sinarsari.

“Semua calon adalah putra terbaik yang pasti memiliki komitmen kuat dalam membangun desa,” kata Kang Subhi ketika ditemui di sela sela pengocokan berlangsung. (Gibran)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here