Friday, 17 May 2024
HomeKabupaten BogorPolsek Sukaraja Ramadan Keliling Bersama Forkopimcam

Polsek Sukaraja Ramadan Keliling Bersama Forkopimcam

Bogordaily.net– menggelar Ramadan keliling bersama Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Sukaraja. Ramadan Keliling digelar di Masjid At-Taqwa, Desa Sukaraja, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor.

Kapolsek Sukaraja Kompol Suminto menyampaikan kepada masyarakat bahwa kegiatan tersebut dilakukan untuk meningkatkan rasa aman dan sinergitas antara aparat keamanan dengan pihak Pemerintahan kecamatan Sukaraja.

“Rasa aman, nyaman dan tentram hanya bisa dirasakan dan tidak ada bentuk fisiknya, situasi dan kondisi bisa terwujud dengan kebersamaan. Maka dari itu sinergitas TNI, Polri dan pemerintah serta masyarakat harus terjaga,” kata Kompol Suminto dalam keteranganya, Rabu 12 April 2023.

Kata dia, kegiatan tersebut dilakukan untuk senantiasa meningkatkan silaturahmi terhadap masyarakat yang ada di wilayah Kecamatan Sukaraja.

Baca Juga: Polsek Sukaraja Gencar Patroli Malam, Cegah Perang Sarung hingga Balap Liar

“Kegiatan Ramadhan keliling tersebut bertujuan untuk memperat hablum minannas antara masyarakat dengan Kepolisian serta Pemerintahah,” jelasnya.

Ia berharap kegiatan tersbut dapat menjaga kondusifitas masyarakat, serta meminimalisir terjadinya hal yang tidak diinginkan masyarakat khususnya di bulan suci Ramadan.

“Dengan kegiatan ini juga kami berharap masyarakat dapat terus mempererat sinergitas dalam menjaga kondusifitas di wilayah Kabupaten Bogor ini,” ujar Kompol Suminto.

Camat Sukaraja Ria Marlisa mengatakan, pihaknya melakukan Safari Ramadan kepada masyarakat, terutama pihak desa, tokoh masyarakat, serta kepemudaan untuk senantiasa meningkatkan kemananan dan ketertiban selama bulan suci Ramadan.

“Kegiatan Safari Ramadan ini kami mengundang unsur pemuda, tokoh agama dan tokoh masyarakat dalam rangka silahturahmi Ramadan dan upaya meningkatkan keamanan kondusifitas wilayah,” kata Ria Marlisa.

Kata dia, hal tersebut dilakukan dengan berkerja sama dengan berbagai unsur masyarakat untuk meningkatkan kemanan dan ketertiban selama bulan suci Ramadan.

“Terkait menjaga keamanan dan kondusifitas sukaraja di bulan Ramadan dan juga bagaimana pemerintah bisa bersinergi dangan unsur masyarakat dalam meningkatkan keamanan,” jelasnya.(Albin Pandita)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here