Friday, 26 April 2024
HomeKabupaten BogorMakan Suka suka, Bayar Seikhlasnya di Warung Ini

Makan Suka suka, Bayar Seikhlasnya di Warung Ini

BOGOR DAILY-Bagi warga Kota Bogor, siapa yang tak kenal dengan Markas Kodim 0606 Kota Bogor? Selain menjadi tempat pembinaan satuan dan teritorial, Kodim ini juga menjadi tempat belajar bagi para pelajar di Bogor dan sekitarnya.

Baru-baru ini,  markas yang berkedudukan di Jalan Jendral Sudirman, No. 33, Bogor Tengah, Kota Bogor, kembali menginspirasi masyarakat lewat kehadiran Warung Berkah.

Hadirnya warung tersebut, tidak terlepas dari buah pikiran Dandim 0606 Kota Bogor, Letkol Arm Doddy Suhadiman, yang terinspirasi dari Cafe Bayar Seikhlasnya (CAFE BASI) di Ciomas, Kab.Bogor, gagasan Raden Ridwan Hasan Saputra.

“Silaturahim saya dengan Pak Ridwan HS beberapa waktu yang lalu di Cafe Basi, ternyata membuat saya terinspirasi untuk membuat hal serupa di Makodim 0606 Kota Bogor. Kemudian saya berpikir, tidak ada salahnya jika Cafe Basi dibuat juga di Makodim, tentunya dengan sedikit modifikasi. Karena saat ini, kami belum bisa menerapkan sepenuhnya seperti sistem cafe basi,” ujar Letkol Arm Doddy Suhadiman.

Hadirnya warung berkah ini tidak serta-merta mencari keuntungan semata. Poin pentingnya adalah mengajak komunitas dan anggota Kodim yang ada di Bogor untuk memperluas tabungan jiwa (cara berpikir suprarasional) lewat sedekah. Disamping itu, ada unsur untuk memperkuat kemanunggalan TNI bersama rakyat juga.

Eks Danyon Armed 7/105 GS ini berharap warung berkah ini buka setiap hari dan dapat memberikan inspirasi bagi instansi lain yang memiliki kelebihan rezeki, untuk saling membantu dalam kebaikan. Selain itu, Doddy mengimbau bagi masyarakat yang ingin memberikan dukungannya untuk warung berkah dapat menghubung staf Kodim.

“Bagi yang ingin mencicipi hidangan warung berkah, kami persilakan siapa pun dapat berkunjung dan memberikan bayaran seikhlasnya (sesuai kemampuan) dimasukan kedalam kotak yang telah kami sediakan,” kata dia.

Sersan Satu Surana, sebagai salah satu Babinsa asal Koramil 0601 Bogor Tengah, mendukung kegiatan tersebut. “Ini kegiatan positif untuk masyarakat, kami mendukung sepenuhnya melalui jalur berbagi (sedekah),” ujarnya.

Dalam pelaksanaan warung berkah, para Babinsa, Ibu-Ibu Persit, dan Staf Kodim mengajak ngobrol para pengunjung warung berkah. “Banyak informasi yang kita dapat dari mereka, mulai dari usulan, kritik membangun hingga informasi tentang berbagai persoalan di wilayah Kota Bogor,” kata Sertu Surana.

Warung ini menghadirkan keberkahan sesuai namanya, warung berkah. Banyak dukungan dari berbagai komunitas dan instansi di Bogor yang turut berpartisipasi memberikan beberapa makanan dan minuman untuk disajikan di warung berkah.

Adapun beberapa komunitas yang turut mendukung program ini, seperti Komunitas Tukang Masak Bogor (KTMB) dan persatuan hotel yang di dalamnya merupakan kumpulan para juru masak dan masyarakat yang senang memasak. Mereka secara bergiliran memberikan makanan dan minuman berlebih untuk warung berkah.

Makanan yang disajikan antara lain nasi, teriyaki, sayur buncis, bakso, bakwan jagung, nasi uduk, kue, dan menu andalan, yaitu bubur kacang hijau. Selain itu, pengunjung yang datang pun beragam, mulai dari tukang becak, petugas kebersihan, pengemis, pejalan kaki, pengguna kendaraan bermotor, sampai warga setempat