Saturday, 20 April 2024
HomeBerita'Serie A Harus Tuntas, Sekalipun sampai Juli'

‘Serie A Harus Tuntas, Sekalipun sampai Juli’

BOGORDAILY – Presiden Federasi Sepakbola Italia (FIGC), Gabriele Gravina, percaya  bisa dituntaskan. Dia tak keberatan jika kompetisi berjalan sampai Juli.

jadi yang pertama di antara liga-liga top Eropa yang ditangguhkan karena virus corona. Italia memang jadi negara Eropa yang kena dampak terburuk akibat COVID-19.

Pemerintah Italia menangguhkan seluruh kompetisi olahraga sampai 3 April. Namun, melihat perkembangan kondisi, bukan tidak mungkin penangguhan itu diperpanjang.

Kini federasi sepakbola negara-negara Eropa bisa sedikit bernapas lega karena Euro 2020 diundur hingga tahun depan. Itu berarti liga-liga domestik punya waktu untuk menuntaskan kompetisi.

Gravina berharap bisa kembali bergulir pada 3 Mei. Dia menyatakan sudah berkonsultasi dengan pihak-pihak terkait untuk menggulirkan lagi kompetisi.

“Kami sudah mulai mengatur kalender yang mungkin start 3 Mei sampai 30 Juni. Ini mungkin juga bisa berarti memakan beberapa hari di bulan Juli, jadi kami sudah tanya ke pihak berwenang di negara kami, bersama UEFA dan FIFA,” ujar Gravina kepada Telelombardia seperti dilansir Football Italia.

“Kami jelas akan mempertimbangkan kompetisi antarklub Eropa dan jeda internasional yang sudah diminta oleh UEFA di pekan pertama Juni untuk menuntaskan kualifikasi Piala Eropa.”

Liga Italia menyisakan 12 pertandingan, kecuali Inter Milan dan Atalanta yang baru main 25 kali. Gravina menyebut FIGC mempertimbangkan sejumlah opsi, termasuk jika liga harus dimainkan sampai bulan Juli.

“Saya tidak pernah mempertimbangkan mengakhiri musim di sini, karena itu akan merampas harapan fans dan menjadi sinyal negatif. Saya sangat memperhatikan dinamika olahraga, ekonomi, dan sosial dengan optimisme. Olahraga dan sepakbola mewakili harapan kalau kita bisa kembali ke normal,” ucap Gravina.

“Kami harus yakin kalau kami bisa mulai lagi pada 3 Mei. Kalau tidak bisa, maka akan lebih jauh lagi, tapi kami harus menuntaskan turnamen. Lagipula ada pertimbangan finansial berupa defisit 700 juta euro jika tidak tuntas.”

“Deadline ideal adalah 30 Juni untuk berbagai alasan, tapi kalau tidak bisa, kami bisa mengambil langkah luar biasa dan bahkan sampai 30 Juli,” katanya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here