Saturday, 27 April 2024
HomeKabupaten BogorDeKOST Indonesia, Sumbang 10 Persen Penjualan Untuk Lawan Covid 19

DeKOST Indonesia, Sumbang 10 Persen Penjualan Untuk Lawan Covid 19

Bogor Daily – Bahu membahu mendukung upaya Pemerintah dan setiap elemen masyarakat dalam melawan serta membendung masifnya penyebaran wabah pandemi Covid 19 ini perlu disikapi oleh semua lapisan masyarakat.

Penerapan pola hidup bersih dan sehat atau PHBS adalah kuncinya, oleh karena itu dalam masa pandemi Covid 19 ini bertekad penuh untuk mengalokasikan nilai 10 persen dari setiap penjualan unit-unit apartemen kos syariah nya guna donasi membantu langkah melawan pandemi Covid 19 tersebut.

Dudy Rudyana, Sales dan Marketing Manager memaparkan hal tersebut kepada Bogor Daily pada Minggu (19/04/20) melalui sambungan chat Whatsapp.

“Ya, beli unit , Apartemen Kos Syariah yang kami banderol dengan terjangkau. Anda sudah juga bersedekah membantu korban terdampak pandemi Covid 19 yang sedang kita alami saat ini.” papar Dudy.

Tekad kami mengalokasikan 10 persen dari total keseluruhan penjualan yang akan kami distribusikan langsung kepada mereka yang membutuhkan.

“Kami akan menyiapkan sejumlah kebutuhan bahan pokok, sembako, uang tunai sampai ke APD dan alat penunjang medis.” jelas Dudy.

mempersiapkan secara baik proses ini dengan sigap memberikan fasilitas survey secara online, fasilitas yang disiapkan oleh untuk para calon pembeli nya di masa PSBB pandemi Covid 19 ini.

Menurut pantauan Bogor Daily di lokasi project , progress pembangunan berjalan dengan baik. Alat-alat berat terlihat sedang bergerak mempersiapkan pembangunan gedung Apartemen Kos skema Syariah yang dekat dengan Kampus Utama IPB Dramaga tersebut. Terlihat juga crane besar bertuliskan Amanah Realty yang sedang beroperasi.

 

“Kami mengupayakan pembangunan agar sesuai jadwal walaupun ditengah kondisi pandemi Covid 19 seperti ini.” tutup Dudy Rudyana.

(Red-BDN).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here