Monday, 13 May 2024
HomeBeritaHadiri Harlah ke 22, Tommy Kurniawan Doakan Ketua PKB Kabupaten Bogor jadi...

Hadiri Harlah ke 22, Tommy Kurniawan Doakan Ketua PKB Kabupaten Bogor jadi Wakil Bupati

BOGOR DAILY – Anggota DPR RI dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Tommy Kurniawan ikut hadir pada ke 22 yang dilaksanakan di sekterariat DPC PKB Kabupaten Bogor, Kamis (23/7/2020).

Dalam sambutannya, Tommy yang merupakan mantan artis ini meminta, agar kader PKB di setiap kecamatan yang ada di Kabupaten Bogor terus solid dan kompak serta militansi tetap terjaga.

“Saya berharap ini bisa menumbuhkan tingkat ke solidan antara kader, kekompakan, dan militansi. Agar kita betul-betul sebagai kader PKB bisa bermanfaat untuk masyarakat dan bangsa,” katanya kepada Bogordaily.net ketika ditemui dilokasi acara.

Menurut Tommy yang pernah mondok di Ponpes wilayah Kecamatan Parung ini, PKB dalam hal ini telah berkontribusi banyak salah satunya, yakni memperjuangkan undang-undang pesantren yang memang saat ini sudah terbentuk.

“Walaupun sudah terbentuk, kita harus kawal bersama-sama. Anggaran untuk Covid-19 senilai Rp2,8 Triliun yang diperjuangkan PKB untuk pesantren juga sudah terealisasi,”

Disamping itu, Tommy juga meminta doa kepada semua kader PKB agar Edwin Sumarga bisa menjadi pimpinan kedepannya di kepemerintahan.

“Semoga kang Edwin nanti bisa menjadi wakil bupati Kabupaten Bogor, kita doakan semuanya,” yang langsung diamini oleh kader PKB se-Kabupaten Bogor.

Ditempat yang sama, Ketua DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Bogor, Edwin Sumarga berterimakasih kepada Tommy Kurniawan yang sudah menyempatkan waktunya untuk hadir di ke 22 ini.

Kata Erwin, pihaknya juga dalam waktu dekat ini akan membagikan masker sebanyak 10 ribu untuk pesatren yang ada di Kabupaten Bogor.

“Kita juga mau kasih 10 ribu masker di khususkan untuk para santri yang ada di Kabupaten Bogor. Kemudian acara ini dilakukan di empat wilayah, yakni di dapil 3, 4, 5 dan di sini, karena kita menyadari bahwa kalau mengumpulkan masa lebih banyak dikhawatirkan terjadi yang tidak di inginkan. Santunan kepada anak yatim juga kita tadi sudah laksanakan ke 100 anak yatim, dan itu dibagi tiga titik,” tutupnya. (Andi).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here