Monday, 6 May 2024
HomeHiburanSelamat Pagi! Dampingan Anak Sekolah Online, Zaskia Mecca: Jangan Tegang

Selamat Pagi! Dampingan Anak Sekolah Online, Zaskia Mecca: Jangan Tegang

Bogordaily.net – Menjadi seorang ibu memang tidak mudah. Apalagi di saat seperti sekarang ini, sekolah belum diwajibkan untuk kembali tata muka. Sehingga semuanya masih berjalan secara online.

Sebagai perempuan yang memiliki anak, Zaskia Adya Mecca paham betul bagaimana rasanya mendampingi anak .

“Selamat pagiiiii!! Yang mau dampingin anak , jgn tegang2 yaaa,” tulisnya di kolom caption.

Zaskia Adya Mecca berpesan agar para ibu tetap santai saat menemani anak-anaknya .

Sebab, hal itu yang justru akan membuat anak lebih menikmati pelajaran yang disampaikan.

“Relax ajaaa krn belajar dibawah tekanan akan sulit dicerna sama mereka… belajar yang fun memudahkan si anak memahami pelajaran tsb,” tuturnya.

Zaskia Adya Mecca menegaskan jika setiap anak memiliki kekurangan dan kelebihan masing-masing. Jangan berharap terlalu dalam mereka harus menguasai semua hal.

“Jangan lupaa kalo setiap anak punya keunggulannya masing2, ga harus bagus disemua bidang,” terangnya.

Sebagai contoh, istri Hanung Bramantyo ini membeberkan kekurangan dan kelebihan anaknya. Di satu sisi, anaknya memang menguasai gambar, akan tetapi sisi akademisnya justru biasa saja.

“Kaya anakku ada yang jagonya di gambar, akademisnya biasa banget,” paparnya.

Meski demikian, ia tidak marah kepada anaknya dan menuntut agar sang anak bisa berprestasi di bidang akademik. Ia tidak ingin menuntut anaknya untuk menjadi sempurna.

“Tapi yaudah ku kejar di gambarnya aja gimana dia bisa maksimal dan semakin baik buat tehnik menggambarnya.. sisa pelajaran lainnya asal paham aja ga ku tuntut nilai sempurna,” pungkasnya.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here