Thursday, 28 March 2024
HomeKabupaten BogorBupati Beberkan Wilayah Rawan Bencana di Kabupaten Bogor

Bupati Beberkan Wilayah Rawan Bencana di Kabupaten Bogor

BOGOR DAILY –  mengatakan daerah-daerah ini perlu mewaspadai ancaman bencana banjir dan tanah longsor dampak dari iklim La Nina di Kabupaten Bogor. Terutama adalah wilayah Bogor Barat, Ade meminta masyarakat di daerah tersebut berhati-hati.

“Ini yang pertama Bogor Barat yang paling rawan, Bogor Selatan sudah mulai karena kondisi alam curah hujan semakin tinggi, di wilayah timur, selatan, dan barat merupakan perhatian,” kata Ade, Selasa (20/10/2020).

Sementara wilayah Bogor bagian utara dianggap masih aman dari ancaman banjir dan tanah longsor karena berkontur datar.

Ade mengatakan kondisi kontur tanah di Kabupaten Bogor lebih banyak berbukit sehingga berisiko terjadi longsor.

Maka, untuk mengantisipasinya, pemerintah akan melakukan penyisiran daerah-daerah rawan.

“Pertama yang kami lakukan mitigasi bencana ini penting. Karena dengan kontur Kabupaten Bogor tanahnya yang berbukit-bukit dan setiap wilayah berbeda-beda konturnya ada yang rapuh ada yang kuat. Kita sisir dulu yang rapuh,” kata Ade.

“Jadi ada beberapa pencinta alam, keterlibatan masyarakat, dan juga penyuluhan kepada masyarakat supaya tidak mudah menebang pohon, dan juga jangan terlalu mudah juga mengalih fungsikan hutan menjadi kebun ataupun menjadi ladang. Tapi kalau ini pun ini merusak sebisa mungkin diwaspadai,” ucapnya.

“Jadi Kita butuh melalui turun tangan melalui kepala desa, RT, RW memberikan pemahaman kepada masyarakat bahayanya itu tidak hanya buat mereka. Apalagi masyarakat yang berada di dataran paling bawah juga,” pungkasnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here